Grand Launching Retina dan Glaukoma Centre Rumah Sakit (RS) Mata Achmad Wardi, Syafrudin: Ini Solusi Warga Kota Serang Untuk Keluhan Mata

Grand Launching Retina dan Glaukoma Centre Rumah Sakit (RS) Mata Achmad Wardi, Syafrudin: Ini Solusi Warga Kota Serang Untuk Keluhan Mata

Detakbanten.com. KOTA SERANG -Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin meresmikan Grand Launching Retina dan Glaukoma Centre Rumah Sakit Achmad Wardi secara virtual zoom meeting di Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Rabu (21/10/2020).

Dalam virtual zoom meeting nampak hadir juga Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati, Menteri Agama RI Fachrul Razi, Menteri Kesehatan RI dr Nila Moeloek, Ketua Badan Pelaksana BWI Mohammad Nuh, Kepala Badan Pelaksana BPKH Anggito Abimanyu, Gubernur Banten Wahidin Halim, Ketua Yayasan Dompet Dhuafa Nasyith Majidi.

Pada kesempatan tersebut, Walikota Serang Syafrudin yang hadir menyampaikan, atas nama Pemerintah Kota (Pemkot) Serang mengucapkan terima kasih kepada RS Mata Achmad Wardi dan para wakif yang telah memberikan bantuan sehingga bisa diresmikan. Sehingga, rumah sakit ini satu-satunya yang ada di Provinsi Banten, bahkan di Indonesia.

"Jadi kami mengapresiasi dengan kehadiran rumah sakit ini, tentunya ini merupakan solusi untuk masyarakat Kota Serang yang punya keluhan masalah mata," kata Wali Kota Serang kepada awak media.

Rumah sakit ini juga, lanjut Wali Kota, sangat penting sekali keberadaannya karena di Kota Serang masih banyaknya masyarakat usia muda yang terkena penyakit katarak.

"Banyak sekali masyarakat Kota Serang usia muda terkena katarak. Jadi kehadiran RS Mata ini salah satu solusi bisa menyelesaikan masalah penyakit mata khususnya di kota Serang," pungkasnya.(Aden)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries