Hadiri Nuzulul Qur'an, Mad Romli Ajak Kaum Muslimin Pertebal Keimanan

Hadiri Nuzulul Qur'an, Mad Romli Ajak Kaum Muslimin Pertebal Keimanan

detakbanten.com TIGARAKSA -- Wakil Bupati Tangerang Mad Romli mengajak kepada warga muslim Kabupaten Tangerang mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, hal tersebut dikatakan Mad Romli saat menghadiri peringatan Nuzulul Qur'an yang digelar di Mesjid Al Amjad, Kamis (29/04/2021).

Mad Romli mengatakan, Peristiwa Nuzulul Qur’an terjadi di tahun 610 M, sekitar 1411 tahun yang lalu, merupakan salah satu peristiwa bersejarah dalam agama Islam, yaitu peristiwa turunnya Al-Qur’an dan keutamaan malam turunnya Al-Qur’an tersebut.

" Al-Qur’an dapat menjadi pedoman dalam menjalankan kehidupan di tengah wabah pandemik Covid19 ini. Oleh sebab itulah mari kita tingkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT"terang Mad Romli.

Mad Romli menambahkan, musibah adalah sebuah keniscayaan, maka mengaharuskan kita untuk bersabar kegelisahan adalah separuh penyakit, ketenangan adalah separuh kesembuhan dan kesabaran adalah awal kepulihan.

" Saat ini kita sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan di tengah pandemik COVID-19. Merupakan sebuah ujian dan tempaan bagi kesabaran kita, selama masa sulit ini"terang Mad Romli.

Sesungguhnya umat Islam lanjut Mad Romli sedang berpuasa dalam banyak hal. Puasa tidak berkerumun, puasa untuk berjaga jarak. Puasa untuk tidak mengotori tangan, mulut, dan anggota badan dari kotoran yang tampak maupun tidak tampak.

" Saya yakin dan berharap, puasa ramadhan terbukti aman untuk dilakukan di era pandemi, bahkan memberi potensi manfaat kesehatan, dengan menumbuhkan  imunitas tubuh yang lebih optimal"tandasnya.

Selaku Pemerintah Daerah sambung Mad Romli, tentunya dirinya menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa berupaya melewati masa pandemic covid19 ini, dengan bersabar dan berikhtiar untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan secara ketat dimanapun dan disituasi apapun, agar kita mampu memutus mata rantai penyebaran virus covid ini dengan secepatnya, sampai akhirnya dapat kembali berkehidupan new normal dengan menerapkan kebiasaan baru.

" Tidak lupa saya himbau kepada seluruh kaum muslimin dan muslimat untuk melaksanakan kewajiban kita yaitu membayar zakat fitrah melalui BAZNAS Kabupaten Tangerang, untuk membersihkan harta-harta yang kita miliki"terang Mad Romli.

Diketahui, peringatan hari Nuzulul Qur'an tingkat Kabupaten Tangerang dihadiri Bupati dan wakil Bupati Tangerang, serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah ( Forkompinda) Kabupaten Tangerang, dalam peringatan Nuzulul Qur'an tersebut diisi dengan kegiatan ceramah agama Drs. KH. Juhri Yaqub Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama Indonesia DKI Jakarta. Acara Nuzulul Qur'an yang rutin digelar setiap tahunya merupakan kegiatan dari bidang kesejahteraan ( Kesra) Setda Kabupaten Tangerang.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries