HUT RI di Curug Dimeriahkan Lomba
detakbanten.com KAB. TANGERANG- Peringatan HUT kemerdekaan Republik Indonesia serentak dilaksanakan di seluruh Kecamatan di Kabupaten Tangerang. Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar mempersilakan agar masing - masing Camat dan warganya merayakan bersama.
Di Kecamatan Curug seluruh warga, ormas, LSM, organisasi kepemudaan baik karang taruna maupun KNPI, anggota DPRD Kabupaten Tangerang asal Curug Ahyani, serta anggota DPRD Provinsi Banten Faisal, dan pengusaha ikut terlibat dalam mensukseskan rangkaian peringatan HUT ke 72 Republik Indonesia.
Rangkaian HUT RI dimulai dari Sabtu, (12/8/2017) ini diawali dengan berbagai macam perlombaan seperti gerak jalan dan senam massal , semua peserta sangat antusias karena panitia menyediakan hadiah door frize menarik berupa dua unit motor. Hadiah tersebut berasal dari Camat dan pengusaha, dan sepeda dari kepala KUA Curug, selain itu panitia juga menyediakan hadiah hiburan juga yang berasal dari Kades dan lurah berupa kulkas ,TV, kipas angin, dan Setrika.
"Alhamdulillah rangkaian acara peringatan HUT ke 72 di Kecamatan Curug berlangsung sukses. Semua unsur masyarakat , tokoh pemuda, karang taruna hadir meriahkan acara peringatan HUT ke 72," terang Ahyani anggota DPRD Kabupaten Tangerang, yang juga ketua panitia.
Dia berharap momen perayaan hari kemerdekaan ini bisa dijadikan sebagai simbol kebersamaan sesuai dengan tema HUT RI ke 72 sekarang, Indonesia kerja bersama.
Camat Curug Rahayuni mengatakan, kemerdekaan yang sudah diraih saat ini merupakan anugerah terindah yang Tuhan berikan kepada Bangsa Indonesia, tentunya sebagai generasi penerus bangsa Indonesia, kira wajib menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan yang positif. "Indonesia lahir dengan kucuran air mata, pejuang pahlawan yang telah gugur menjaga dan mempertahankan tanah air ini tentunya harus kita hargai," terang Rahayuni.