Jaga Kondusifitas di Masyarakat, Polres Jalin Silaturahmi ke DPRD Tangsel
Detakbanten.com, TANGSEL -- Kepolisian Resor (Polres) Tangsel menyambangi kantor DPRD Kota Tangsel di Jalan Puspiptek, Kecamatan Setu, Kamis (10/2/2022). Kunjungan silaturahmi yang dilakukan jajaran kepolisian Polres Tangsel tersebut, untuk mempererat sinergitas dalam membangun Kota Tangsel selalu dalam situasi kondusif.
Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu mengatakan, saling mendukung, saling memberikan masukan, merupakan langkah untuk berkolaborasi dalam menciptakan kondusifitas di wilayah hukum Polres Tangsel.
"Kita menerima masukan. Apa yang belum di mengerti, harus kita benahi terkait dengan keamanan. Karena ini merupakan tugas dan tanggung jawab Polri, khususnya di wilayah hukum Polres Tangsel," kata AKBP Sarly.
Kapolres jelaskan, langkah lain yang di lakukan kepolisian dalam menciptakan kondusifitas bagi masyarakat Tangsel, yakni dengan melakukan koordinasi dengan semua elemen lainnya. Hal itu lantaran adanya sekelompok masyarakat yang mungkin, tidak se ide dengan kebijakan-kebijakan pemerintah. Sehingga, ada langkah-langkah yang perlu di lakukan kepolisian.
"Kita sudah pikirkan itu jadi soft, artinya suatu saat nanti langkah yg kita ambil ini dapat dukungan dari pemerintah. Dan masyarakat, mungkin yang tidak terlayani itu, bisa melihat bahwa ini adalah suatu kebijakan pemerintah," ungkapnya.
Dilokasi yang sama, Ketua DPRD Kota Tangsel Abdul Rasyid menjelaskan bahwa kunjungan jajaran kepolisian Polres Tangsel ke DPRD merupakan tindak lanjut dari hubungan antar Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Kota Tangsel yang selama ini sudah berjalan cukup baik.
Menurut Ocil, sapaan Abdul Rasyid, saling berkunjung antar Forkopimda di Kota Tangsel, selama ini terus dilakukan baik dari Polri maupun dari TNI dan lembaga-lembaga lainnya yang ada di Tangsel. Hal itu dilakukan agar masyarakat Tangsel tetap terjaga kondusifitasnya.
"Kalau terkait dengan keamanan, itu kan sudah jelas yah, artinya kita berbagai informasi, kita kan refresentasi dari masyarakat yang menyampaikan, beliau (Polri-TNI-red) juga banyak terobosan-terobosan yang menurut saya sangat baik," terang Ocil.
Ocil contohkan, terobosan-terobosan yang dilakukan Polri dan TNI yakni dengan memberikan reward atau penghargaan kepada Binamas-Binamas yang bertugas hingga tingkat kelurahan dengan berbagai kriteria tertentu. Hal itu, Ocil bilang, untuk meningkatkan kinerja anggota agar semakin terpacu.
"Dalam konteks manajemen untuk meningkatkan kinerja, memberikan perhatian atau reward untuk aparatur yang dianggap memiliki kriteria yang sudah di tetapkan, kemudian pimpinan memberikan penghargaan, itu juga sesuatu yang bagus," beber Ocil.
Menurut Ocil, sesuai perkembangan jaman yang saat ini semakin terbuka, dimana baik Polri maupun TNI sudah punya sistem informasi yang di dalamnya masyarakat bisa langsung menyampaikan ide-ide ke kepolisian dan TNI.