Jalan Wilayah Kopo Rusak Parah

Jalan Wilayah Kopo Rusak Parah

Detakbanten.com Serang - Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Gabus Satibi menyatakan, Jalan sepanjang 3 KM di Kampung Nambo, Desa Gabus, Kecamtan Kopo kondisinya rusak parah. Kerusakan jalan sudah lima tahun dan belum ada tanda-tanda akan diperbaiki.

Dikatakan Satibi, jalan yang seharusnya bisa ditempuh dalam waktu 7 menit tersebut sekarang untuk menempuhnya dibutuhkan waktu lebih dari dua kali lipat. " Kalau musim hujan airnya menggenang, sering terjadi kecelakaan. Warga sudah banyak yang mengeluh, karena kondisinya sudah tidak layak dilewati," ujar Satibi, Senin (06/03).

Satibi menjelaskan, aparatur desa sudah mengajukan permohonan perbaikan. Walaupun jalan ini menjadi kewenangan pemerintah provinsi (Pemprov). "Pak Kades sudah mengajukan ke Pemkab untuk dibangun tapi sampai saat ini belum ada tanggapan apa-apa dan belum ada rencana mau dibangun. Ini jalan utama yang berbatasan dengan Tangerang, hanya di Desa Gabus saja yang paling rusak parah se-Kecamatan Kopo," sambungnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah usai membuka acara panen raya mengatakan, dirinya tidak bisa berkomentar apa-apa terkait kondisi jalan yang rusak. "Tadi saya lewat jalan yang rusak, kondisinya sudah benar-benar parah. kami tidak bisa komentar tentang jalan tersebut, Ke depan, kami fokus pembangunan di infrastruktu jalan aja," kata Tatu.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries