Jelang Kejuaraan Dunia, Pengprov FASI Banten Mulai Berbenah

Jelang Kejuaraan Dunia, Pengprov FASI Banten Mulai Berbenah

detakserang.com– SERANG, Pelaksanaan kejuaraan dunia gantole yang akan digeber di Gunung Telomoyo, Semarang, Jawa Tengah pada Oktober nanti, membuat Pengurus Provinsi Federasi Aero Sport Indoinesia (FASI) Banten, mulai bersiap.

Hal itu disampaikan Asisten pelatih gantole Banten, Enoh Aji. Kata dia, pada event tersebut, Banten akan menerjunkan perwakilan, yang akan berlaga di nomor croos country.

"Makanya, kini atlet tengah gencar berlatih di Lido, Jawa Barat," papar Enoh, Senin (2/6).

Tapi, pria yang juga merangkap sebagai atlet gantole Banten itu menyampaikan, Pengprov FASI Banten belum menentukan, berapa atlet yang akan diberangkatkan pada event tersbeut.

"Semuanya tergantung anggaran yang kita dapat. Tapi, kami sih inginnya, baik saya, Tb Husni dan Agung Permana yang merupakan atlet andalan gantole Banten, bisa ambil bagian di ajang tersebut. Soalnya, itu penting untuk menambah jam terbang kita menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX, di Jawa Barat pada 2016 mendatang," ucapnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries