Karang Taruna Kronjo Road Show Bantu Korban Banjir dan Korban Kebakaran

Karang Taruna Kronjo Road Show Bantu Korban Banjir dan Korban Kebakaran

detakbanten.com KRONJO -- Sebagai wujud rasa kepedulian sosial, Pengurus Karang Taruna Kecamatan Kronjo memberikan bantuan secara road show bagi korban banjir dan korban kebakaran, bantuan secara simbolis diserahkan ketua Karang Taruna Kecamatan Kronjo Alwi Shihab secara langsung kepada korban.

" Bantuan berupa makanan dan mie instan secara langsung diberikan kepada korban banjir di desa Cirumpak dan korban kebakaran di Pulo Cangkir Desa Kronjo Kecamatan Kronjo"terang Alwi Shihab Ketua Karang Taruna Kecamatan Kronjo, Sabtu (13/02/2021).

Alwi Shihab berharap dengan bantuan yang diberikan ini, korban banjir dan korban kebakaran bisa meringankan beban penderitaan yang dialami korban, terlbih disaat pandemi Covid 19 yang melanda wilayah Kronjo.

" Semua bangsa Indonesia merasakan dampak Covid 19, ekonomi semakin sulit, semoga dibalik musibah ini semua ada hikmahnya" kata Alwi.

Hal senada dikatakan, Sekjen Karang Taruna Kecamatan Kronjo MG Fauzi, banjir yang melanda wilayah Kronjo, Kresek dan Gunung Kaler akibat curah hujan yang terus tinggi, selain itu dampak luapan sungai Cimanceuri dan sungai Cidurian meluap akibat wilayah Bogor mengalami terus diguyur hujan.

" Kami terus memantau perkembangan banjir bersama ormas kepemudaan yang lain, unsur Muspika kecamatan Kronjo"tandasnya.

 

 

Go to top