Kecamatan Kosambi Sabet Juara Umum MTQ Ke 53

Kecamatan Kosambi Sabet Juara Umum MTQ Ke 53

Detakbanten.com, TANGERANG - Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar secara resmi tutup perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an MTQ ke 53 tingkat Kabupaten Tangerang pada Kamis malam (12/1/2023). Dalam lomba Musabakoh tersebut, kafilah dari Kecamatan Kosambi keluar sebagai juara setelah melewati ratusan kafilah dari Kecamatan lainnya dengan perolehan poin sebanyak 53.

Sementara ditempat kedua diduduki oleh Kecamatan Kronjo dengan 50 poin, sedang di urutan ketiga kecamatan Pakuhaji dengan 59 poin.

Hadir secara langsung dalam kegiatan tersebut, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Wabup H.Mad Romli, Sekda Maesal Rasyid, kepala kemenag H Ade Baijuri, Ketua MUI H Uwes, Dandim 0510/trs Letkol Arh Syarif Syah Banjar, Kapolresta tangerang, kepala OPD dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya ketua LPTQ Kabupaten Tangerang, Maesal Rasyid mengatakan Alhamdulillah penyeĺenggaraan MTQ Ke-53 tingkat kabupaten Tangerang berjalan dengan baik dan melahirkan Qori dan Qoriah terbaik.

“Adapun penyelenggaraan MTQ Ke-53 Tingkat Kabupaten Tangerang adalah mempersiapkan Kafilah terbaik untuk mempertahankan gelar juara umum di MTQ Ke-20 Tingkat Provinsi Banten, teruslah berjuang para Qori dan Qoriah,” ucapnya Maesal Rasyid yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang.

Ketua LPTQ Provinsi Banten, Soleh Hidayat memberikan ucapan selamat atas penyelenggaraan MTQ Ke-53 Tingkat Kabupaten Tangerang yang sukses.

“Selamat kepada para pemenang, Insya Allah penyelenggaraan MTQ Ke-20 Tingkat Provinsi Banten akan digelar di Kabupaten Tangerang, MTQ merupakan pintu gerbang untuk menggali dan memahami visi kehidupan sehari hari,” paparnya.

Sementara Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar sebelum menutup MTQ Ke-53 tingkat Kabupaten Tangerang mengatakan selamat kepada para kafilah yang telah menjadi yang terbaik.

“Untuk para pemenang bersiap untuk persiapan menjelang MTQ Ke-20 tingkat provinsi Banten, terus tingkatkan potensi yang telah dimiliki, juara umum MTQ Tingkat Provinsi Banten harus kita pertahankan,”harapnya.

Camat Kosambi, Dadang Sudrajat usai menerima piala juara umum MTQ Ke-53 tingkat kabupaten Tangerang mengatakan Alhamdulillah kami bersyukur dengan prestasi yang diraih para kafilah.

“Semoga manfaat dan menjadi keberkahan, harapannya setelah ini dapat menyiarkan lebih luas lagi kepada kalangan masyarakat,” pungkasnya. (Day/Han).

 

 

Go to top