Ketua DPRD Sidak Gedung BKD

Tigaraksa- Ketua DPRD Tangerang saat meninjau Gedung BKD, Kamis (27/11)dt Tigaraksa- Ketua DPRD Tangerang saat meninjau Gedung BKD, Kamis (27/11)dt

TIGARAKSA - Anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Januari 2014 mendatang akan pindah kantor sementara. Untuk memastikan kesiapan gedung yang akan ditempati, Ketua DPRD Kabupaten didampingi sekretaris dewan sidak gedung BKD, Kamis (28/11).

Pemindahan sementara kantor DPRD Kabupaten Tangerang ini, lantaran kantor DPRD yang terletak di Jalan Somawinata Puspemkab Tangerang akan direnovasi. Rehab gedung DPRD yang menghabiskan dana sebesar Rp 11 Miliar ini diprediksi akan selesai akhir Agustus 2014 mendatang.

Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Amran Arifin mengatakan, saat ini gedung BKD yang akan ditempati kantor DPRD ini, baru selesai 80 persen pembangunanya. Gedung yang diperuntukan bagi BKD yang dibangun dari APBD Kabupaten Tangerang tahun 2011 ini belum juga ditempati.

"Mudah-mudahan Desember mendatang kelar gedung ini. Jadi kami sudah bisa pindah Januari mendatang," ujar Amran kepada Detak Tangsel.com.

Selain perbaikan gedung yang tinggal finishing, juga perlu dipersiapkan mebeuler dan kelengkapan kerja lainnya. Ini diharapkan selsai sampai akhir Desember. Setelah DPRD pindah gedung, baru gedung DPRD bisa dipugar untuk dilakukan perbaikan total.

Sekretaris DPRD Kabupaten Tangerang, Surya Wijaya mengatakan setelah perbakan gedung BKD ini selesai, pihaknya baru akan menata ruangan yang terdiri dari ruang ketua, wakil ketua, ruang komisi, ruang fraksi dan ruang kelengkapan lainnya seperti rung rapat gabungan dan ruang badan kehormatan.

Sementar ruang DPRD akan menempati ruang rapat Parakan yang berada di Gedung PU yang berjarak kurang lebih 500 meter dari ruang DPDRD ini. "Mudah-mudahan rehab dan penataan ruang kerja DPRD yang baru ini akan selesai tepat waktu," terang mantan Camat Tigaraksa ini. (Vj)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries