Lebaran H-3, Harga Daging Sapi Berkisar 150 Ribu

Lebaran H-3, Harga Daging Sapi Berkisar 150 Ribu

detakbanten.com SERPONG - H-3 lebaran, harga daging sapi di pasar Modern, BSD Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dipastikan melonjak hingga berkisar Rp 130-150 ribu per kilo gram.

Berdasarkan informasi dari pedagang Iwan (36), Rabu (8/7/2015), harga daging sapi pada tanggal 13 Juli 2015, akan naik mencapai Rp 150 ribu per kg. Besaran harga tersebut tidak sama dengan sekarang yang hanya Rp 110/ribu per kg.

"Harga naik karena permintaan daging sapi melonjak tajam saat lebaran nanti,'' katanya.

Iwan menjelaskan, kenaikan harga daging di H-3. Dikarenakan permintaan daging pada saat itu dipastikan melonjak tinggi. "Kenaikan harga daging ini akan terjadi setiap tahun menjelang H-3 lebaran," terangnya.

Hal senada diungkapkan pedagang daging sapi lainnya, Asril (35). Dia menyatakan, cepatnya kenaikan harga daging terjadi akibat melonjaknya permintaan terhadap daging menjelang lebaran.

''Kalau permintaan dari masyarakat sudah menurun, maka harga daging sapi juga akan turun,'' tandasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries