Manjakan Pengunjung , Pasar Delapan Suvarna Sutera Telah Dibuka

Manjakan Pengunjung , Pasar Delapan Suvarna Sutera Telah Dibuka

detakbanten.com SINDANG JAYA -- Selain fasilitas pendidikan dan fasilitas keagamaan seperti Mesjid Raya, ternyata pasar modern yakni pasar Delapan Suvarna Sutera di Kecamatan Sindang Jaya Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten hadir dan telah dibuka bagi masyarakat umum, tujuannya untuk memanjakan pengunjungnya.

Berdasarkan pantauan Detak Banten.Com di lokasi pasar Delapan, Suvarna Sutera, Sabtu pagi hari ini (20/02/2021), pasar yang lokasinya sangat strategis tersebut, sudah mulai banyak dikunjungin masyarakatnya umum , baik penghuni perumahan Survana Sutera, maupun masyarakat umum yang sengaja datang ingin berbelanja.

Mungkin saat mendenger kata pasar pasti semuanya akan membayangkan suatu tempat yang bau, kotor, dan sumpek, namun hal itu tidak akan dijumpai di pasar yang satu ini. Pasar delapan Survana Sutera ini, terletak di kawasan Survana Sutera, Kecamatan Sindang Jaya Kabupaten Tangerang, ditata dan dirawat dengan teratur sehingga terjaga kebersihan dan kenyamanannya. bahkan bangunan gedung pasarnya pun teelihat minimalis dan modern, halaman parkirnya pun tertata, luas, aman bagi kendaraan roda dua dan roda empat.

" Saya terkejut saat saya masuk ke kios dan los, ternyata luar biasa asrinya, bahkan pedagangnya pun ramah, saat saya menginjakan kaki didepan pasar Delapan Survana Padi, Kecamatan Sindang Jaya"terang ibu rumah tangga Ade Irawati, salah satu pengunjung pasar Delapan Survana Padi, kepada Detak Banten.Com, Ade irawati.

Ade irawati mengatakan, dirinya sengaja datang ke pasar delapan karena mengetahui informasi dari temananya, bahwa pasar delapan sudah dibuka di Survana Padi, dan cerita temanya tentang kenyamanan dan keasrian pasar terbukti, bahkan bicara harga relatif terjangkau.

' Saya sengaja sambil berolahraga datang ke pasar delapan ini, untuk membeli sayur mayur serta sarapan kuliner"terang Ade irawati

Selain menjual kebutuhan rumah tangga kata Ade irawati, ternyata di Pasar 8 juga terdapat banyak sekali tempat makan yang terdiri dari berbagai macam jenis makanan mulai dari Seafood hingga Bakmie.

"Banyak referensi daftar tempat makan terbaik Di Pasar 8 Survana Padi yang harus dicoba sebagai tujuan wisata kuliner bersama keluarga saya"terang Ade Irawati.

Sementara, Junta Sonasa, Estate Manager Survana Padi Yaang mewakili Managemen mengatakan, fasilitas hunian berupa Mesjid Raya dan Pasar Delapan, sudah beroperasi pada 28 Nopember 2020 yang lalu, pasar Delapan dan Mesjid Raya serta sarana pendidikan merupakan fasilitas baik untuk penghuni maupun masyarakat umum, Pasar Delapan merupakan kebutuhan bagi seluruh masyarakat.

" Alhamdulillah dipasar ini juga kami menerapkan protokol kesehatan, untuk mencegah dan memutus mata rantai Covid 19 ini"terang Junta

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries