Masyarakat Antusias, Vaksinasi Serentak di Pakuhaji

Masyarakat Antusias, Vaksinasi Serentak di Pakuhaji

detakbanten.com, PAKUHAJI -- Antusias masyarakat Pakuhaji tinggi terhadap Pelaksanaan gerakan Vaksinasi serentak kepada 200 ribu sasaran Se - Provinsi Banten yang di laksanakan di halaman Kantor Pemerintahan Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten pada Selasa, (29/6/2021)

H. Asmawi Camat Pakuhaji menjelaskan, minat masyarakat akan vaksinasi serentak terbilang tinggi, hal tersebut mengingat jumlah pendaftar vaksinasi yang di laksanakan hari ini melebihi kuota yang ada. Pemerintah Kecamatan Pakuhaji mendapatkan 600 kuota bagi vaksinator, dengan kuota 300 vaksin di Puskesmas Pakuhaji dan 300 kuota di Puskesmas Sukawali.

"Pelaksanaan Vaksinasi terpusat kan di halaman Kantor Kecamatan Pakuhaji, syukur Alhamdulillah berjalan tertib dan lancar. Sebelum nya masyarakat yang sudah mendaftar hari ini hadir dalam Vaksinasi," ujar Asmawi Camat Pakuhaji kepada detakbanten.com, di sela-sela kegiatannya

Asmawi mengatakan, Mulai pukul 8. 30 Wib tadi pagi hingga selesai dari 13 Desa 1 Kelurahan Se Kecamatan Pakuhaji masyarakat yang hadir dalam vaksinasi saat ini di atur dan masing-masing desa mendapatkan jadwal kehadiran nya.

"Penjadwalan jam kehadiran vaksinator ini di atur guna mencegah nya kerumunan, syukur Alhamdulillah berjalan dengan tertib,"ungkapnya

Menurut Asmawi, mengingat antusias masyarakat tinggi akan vaksinasi, pihaknya berharap program vaksinasi serentak ini bisa berkelanjutan guna memenuhi hak masyarakat untuk Vaksinasi

"Progam Vaksinasi ini diharapkan terus berkelanjutan hingga masyarakat mendapatkan vaksinasi gratis dari Pemerintah," tuturnya

Asmawi juga berpesan bagi masyarakat yang sudah di vaksinasi tetap akan menjaga Protokol Kesehatan guna penyebaran virus Corona bisa di tekan secara maksimal.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries