November, Pembebasan Lahan Jalur Kereta Ke Bandara Selesai

November, Pembebasan Lahan Jalur Kereta Ke Bandara Selesai

detakbanten.com TANGERANG - Proses pembebasan lahan untuk proyek jalur kereta api menuju Bandara Soekarno Hatta, Tangerang terus dipercepat. Target pada November 2016 ini proses tersebut akan rampung.

Dalam pembebasan lahan ini meliputi lima Kecamatan dan tujuh Kelurahan. Kelima Kecamatan ini di antaranya Cipondoh, Tangerang, Batuceper, Benda dan Neglasari.

Sedangkan ketujuh Kelurahan terdiri dari Poris Plawad, Tanah Tinggi, Batusari, Batujaya, Belendung, Karang Anyar, serta Karangsari.

"Ditargetkan akhir November ini harus sudah beres," ujar Kepala BPN Kota Tangerang, Badrusalim Rabu (2/11/2016).

Proyek pembebasan lahan untuk jalur kereta ke Bandara Soetta itu panjangnya sekitar 12 Km. Sedangkan luasnya sekitar 36 hektar.

"Sudah ada 75 persen bidang yang sudah dibebaskan dan dibayar," ucapnya.

Ia merinci total ada sebanyak 864 bidang yang dibebaskan. Ada 567 sudah dibayarkan, dan 297 sisanya menunggu pembayaran.

"Kamis ini akan kami lakukan pembayaran. Nanti dilakukan bertahap dan terus kami kejar prosesnya," kata Badrusalim.

Badrusalim mengungkapkan pihaknya kerap menemui kendala dalam pembebasan lahan ini. Ada beberapa warga yang enggan bidangnya dibebaskan bahkan mengadu hingga ke pengadilan.

"Rumah - rumah ibadah dan sekolah juga masih ada yang belum kami relokasi. Karena itu tergantung yayasan mau dipindahkan ke mana. Begitu pun dengan makam, masih dicarikan solusi untuk pemindahannya," tandasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries