Odjat Raih Kemenangan Bersama Dalam Pilkades

Odjat Darojat (kiri) Odjat Darojat (kiri)

detakbanten.com SERANG – Odjat Darojat selaku Calon Kepala Desa Cikolelet Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang periode 2015-2021, berhasil meraih kemenangan bersama masyarakat Cikolelet, dengan mengungguli kandidat lainnya.

Diketahui, Odjat dengan nomor urut 2 meraih suara sebanyak 1.986 dalam Pilkades serentak se Kabupaten Serang, dengan unggul jauh dari pesaingnya Sarman nomor urut 1 yang hanya mendapat sebanyak 475 suara.

Kepala Desa Cikolelet terpilih periode 2015-2021, Odjat Darojat mengatakan, kemenangan tersebut bukan hanya kemenangan dirinya dan tim sukses pemenangan. Namun hal itu juga merupakan kemenangan dari masyarakat Cikolelet.

"Ini semua kemenangan masyarakat Cikolelet. Jadi, setelah ini, tidak ada lagi persaingan perebutan suara. Karena semuanya satu dan sama tidak ada perbedaan. Kita warga Cikolelet harus bersatu tanpa ada perselisihan dan perbedaan," ujarnya usai pelaksanaan Pilkades, Minggu (28/06/15).

Odjat menyatakan, dirinya bersama keluarga mengucapkan rasa syukur dan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada dirinya, untuk kembali memimpin Desa Cikolelet sebagai Kepala Desa.

"Saya hanya bisa mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas kepercayaan yang sudah diberikan kepada saya," ungkapnya.

Odjat menegaskan, jika dalam melaksanakan tugas nanti terjadi kekhilapan dan kekeliruan yang dilakukannya, ia meminta agar diberikan teguran oleh masyarakat, sehingga dapat memperbaiki demi kemajuan daerah, dan kesejahteraan masyarakat.

"Mari kita sama-sama membangun Desa Cikolelet agar lebih baik lagi. Jika nanti dalam tugas saya ada kesalahan, mohon ditegur. Saya akan berusaha semaksimal mungkin bekerja demi masyarakat Cikolelet," terangnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries