Pasca Pemilu, GP Ansor Kabupaten Tangerang Ajak Warga Jaga Persatuan

Pasca Pemilu, GP Ansor Kabupaten Tangerang Ajak Warga Jaga Persatuan

detakbanten.com TIGARAKSA -- GP Ansor Kabupaten Tangerang mengajak warga untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, setelah berakhirnya pesta demokrasi pemilihan umum 2019.



“Pemilu ini sebagai bukti nyata bahwa bangsa Indonesia tetap komitmen menjaga kesatuan dan persatuan dalam bingkai NKRI sebagai wujud Mu’ahadah Wathoniah,” terang Muhidin Kodir ketua GP Ansor Kabupaten Tangerang, saat mengadakan buka bersama dengan ratusan pengurus dan kader Ansor Banser Se Kabupaten Tangerang, pada (28/05/2019), di kantor GP Ansor Tigaraksa.

Muhudin menyarankan agar masyarakat dapat bersabar untuk menunggu hasil persidangan mahkamah konstitusi ( MK), dan menjaga stabilitas agar tidak terjadi lagi kerusuhan seperti pada tanggal 22 Mei lalu.

" Alhamdulillah di Kabupaten Tangerang tetap aman dan damai, karena jalinan ukhuwah islamiyah antar irmas dengan kepolisan terjalin dengan baik." tandasnya.


Selain itu, Ia juga memberikan pesan khusus untuk masyarakat Muslim agar memperbanyak doa, dzikir, dan shalawat agar bangsa Indonesia mendapat berkah dari Allah SWT.

 

 

Go to top