Pelaku Maling Motor Dibuang di Tempat Sampah, Begini Kronologi Polisi

Pelaku Maling Motor Dibuang di Tempat Sampah, Begini Kronologi Polisi

detakbanten.com, TANGSEL - Kepolisian Sektor (Polsek) Serpong, Polres Tangerang Selatan (Tangsel) akhirnya mengungkap peristiwa pencurian motor yang pelakunya dibuang di tempat sampah di Jalan Haji Jamat, Gang Rais, Buaran, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel).

Kabar terbaru dari kepolisian setempat, pelaku maling motor itu kondisi terakhirnya meninggal dunia lantaran menderita luka serius saat dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (5/1/2020).

Kapolsek Serpong, Kompol Supriyanto kepada wartawan menyampaikan kronologi awal mula peristiwa pencurian motor itu terungkap. Menurut Kompol Supriyanto, pelaku ditangkap warga sedang melakukan pencurian motor dengan menggunakan kunci leter T.

"Diduga ada dua orang pelaku yang berada di TKP di Jalan Haji Jamat, Gang Rais, Buaran, Serpong. Ini tertangkap tangan warga sedang melakukan dugaan pencurian kendaraan bermotor," terang Kompol Supiyanto saat dihubungi wartawan.

Menurut Supriyanto, awalnya dua orang pelaku datang ke kontrakan di Jalan Haji Jamat pada pagi hari sekitar pukul 6 pagi. Satu pelaku menunggu diluar dengan kendaraan roda duanya, kemudian satu pelaku lagi masuk ke dalam kontrakan untuk mengambil paksa kendaraan roda dua.

Pada saat satu pelaku berada di dalam untuk mengambil kendaraan roda dua dengan menggunakan kunci letter T, ternyata dipergoki oleh salah satu warga dengan berteriak maling-maling. Sehingga yang di pintu masuk panik meninggalkan sepeda motornya.

"Nah yang didalam ini dia berusaha keluar dari lingkungan kontrakan, namun dikejar oleh warga. Banyak warga mengejar salah satu pelaku yang berinisial F kurang lebih jaraknya dari TKP kendaraan roda dua sampai dengan ditangkap sekitar satu kilometer," ungkapnya.

Dengan demikian, Supriyanto menjelaskan bahwa saat pelaku diamankan dalam kondisi yang menderita luka cukup serius. Kata dia, lantaran itu pihaknya dapat penyerahan dari warga dan langsung membawa pelaku ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.

"Setelah sampai di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, kata Supriyanto, langsung ditangani oleh tim dokter. Kurang lebih satu jam berikutnya pelaku ini dinyatakan meninggal dunia," jelasnya.

Pelaku diketahui seorang pria berinisial F dan pelaku pun diketahui berasal dari Rumpin, Kabupaten Bogor. Informasi yang berhasil dihimpun detakbanten.com, polisi kini tengah melakukan pengejaran terhadap satu pelaku lain yang melarikan diri.

Dalam peristiwa tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti sebuah kunci leter T yang patah saat tertinggal di motor curiannya, serta satu sepeda motor yang digunakan para pelaku saat melancarkan aksinya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries