Pemkab Tangerang Gelar Jalan Sehat

Pemkab Tangerang Gelar Jalan Sehat

Detakbanten.com, TANGERANG -- Selain perlombaan seni budaya bernuansa islamiyah yang digelar pada festival Al Amjad dan hari jadi atau HUT Kabupaten Tangerang ke 390, rangkaian kegiatan jelang acara puncak festival Al Amjad dan HUT Kabupaten Tangerang itu juga diisi dengan kegiatan jalan sehat, Jumat (7/10/2022).

Diketahui, selain untuk memeriahkan HUT Kabupaten Tangerang ke 390, kegiatan jalan sehat itu juga dalam rangka HUT PGRI ke 77 yang diikuti oleh perwakilan pegawai di Puspemkab Tangerang, perwakilan pegawai di 29 kecamatan se-kabupaten Tangerang, unsur TNI polri, tenaga kesehatan (Nakes) guru guru pegawai negeri sipil, honorer, dan unsur elemen masyarakat lainnya dengan rute keliling Puspemkab Tangerang melewati jalan baru pinang Katomas, Sodong Ciatuy dan kembali ke Masjid Agung Al Amjad. Dan acara itu dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid.

Peserta jalan sehat asal Kecamatan Panongan Agus Khaerudin mengatakan, kegiatan jalan sehat ini dalam rangka festival Al Amjad sekaligus rangkaian dalam memeriahkan acara HUT Kabupaten Tangerang ke 390.

"Jalan Sehat dalam rangka festival Al Amjad dan HUT Kabupaten Tangerang, dengan rute keliling Puspemkab Tangerang dan kembali ke Masjid Agung Al Amjad melewati Sodong Ciatuy Tigaraksa," ungkap Agus saat melintas di jalan baru Pinang Katomas Tigaraksa.

Ditempat yang sama peserta asal Rajeg Kecamatan Pasar Kemis Abdul Khoeri menuturkan, kegiatan jalan sehat yang diikuti oleh perwakilan guru dari Rajeg itu merupakan rangkaian kegiatan festival Al Amjad.

"Iya kami rombongan guru dari Rajeg, jalan sehat ini diikuti oleh perwakilan guru dan unsur lainnya se-Kabupaten Tangerang," ujar pria yang akrab disapa Abuk. (Day/Han).

Pantauan di lokasi jalan baru Pinang Kampung Pabuaran Katomas Tigaraksa, ribuan peserta jalan sehat menyambut dengan suasana gembira ria, kegiatan tersebut dikawal oleh pihak kepolisian dan Dishub Kabupaten Tangerang serta tenaga kesehatan dari Dinkes Kabupaten Tangerang, di akhir acara dilanjutkan dengan pengundian door prize. (Day/Han).

 

 

Go to top