Pengprov IPSI Banten Segera Dilantik

Rapat persiapan pelantikan IPSI Banten di salah satu rumah makan Kota Serang (25/10). Rapat persiapan pelantikan IPSI Banten di salah satu rumah makan Kota Serang (25/10).

detakbanten.com SERANG – Usai terpilih jadi Ketua Umum Pengurus Provinsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (Pengprov IPSI) Banten, Ajat Sudrajat akan segera memiliki legalitas yang sah. Itu disebabkan, rencana pelantikan yang akan diagendakan pada Rabu (28/10).

Ajat membenarkan hal tersebut. Bila tidak ada halangan, Sekretaris Jendral PB IPSI, ERizal Chaniago akan melantik dirinya beserta jajaran pengurus yang telah disusun di di Aula Setda Banten, Rabu (28/10). "Mudah-mudahan, semuanya bisa berjalan lancar sesuai rencana," papar Ajat.

Makanya, saat ini Ajat beserta jajarannya, tengah fokus mempersiapkan pelatihan supaya bisa berjalan lancar. Dalam rapat kecil panitia pelantikan IPSI Banten di salah satu rumah makan Kota Serang, Minggu (25/10), pengurus IPSI membahas persiapan pelantikan secara keseluruhan. Mulai dari umbul-umbul sampai baju pengurus yang akan dilantik.

Namun, Ajat mengakui, ada beberapa masalah teknis yang belum diselesaikan. Tapi, diluar hal tersebut semuanya sudah siap.

"Saya tidak bisa mempublikasikan masalah teknis yang harus segera diselesaikan. Namun, besok, akan segera menyelesaikannya," katanya.

Selain itu, Ajat juga menyampaikan, pada pelantikan kali ini ada sesuatu yang berbeda. Dimana, panitia pelantikan akan mengundang 80 paguron dan tokoh tua pencak silat.

"Kami ingin kembali menghidupkan dan mempersatukan pencak silat Banten. Oleh karena itu, paguron yang kini kurang aktif diundang. Dengan demikian, diharapkan mereka bisa kembali aktif dan membangun Banten melalui pencak silat," tuturnya.

Seperti diketahui, saat ini Banten dikenal sebagai gudang 'jawara' atau pesilat. Tetapi, dalam hal prestasi di event nasional atau internasional, Banten belum banyak berbicara.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries