Petugas Kantor Pos Door to Door Bagikan Bansos Tunai

Petugas Kantor Pos Door to Door Bagikan Bansos Tunai
detakbanten.com TIGARAKSA - Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat bersama Kepala Kantor Pos Tangerang Nandi Hidayat memantau Bantuan Sosial Tunai tahun 2020 Warga Kampung RT. 001 RW. 002 Kelurahan Kaduagung Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang. Rabu, 22/04.
 
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat menjelaskan, Bantuan Sosial ini merupakan bantuan tunai dari pemerintah pusat, dalam hal ini Kementerian Sosial yang nantinya dibagikan langsung oleh Kantor Pos Indonesia langsung ke Keluarga penerima manfaat, sesuai nama dan alamat lengkap.
 
" Selain menerima bantuan tunai dari pemerintah pusat, pemkab tangerang senidri sudah menyiapkan 150 milyar untuk jaring pengaman sosial bagi masyarakat Kabupaten Tangerang terdampak wabah Virus Corona yang saat ini mewabah di Indonesia," Ujar Ujat yang juga mantan Camat Pakuhaji.
 
Kepala Kantor Pos Tangerang Nandi Hidayat mengatakan pembayaran bantuan yang pertama dilakukan, dengan teknologi daftar nominatif, nantinya akan dicocokan dengan nama dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) apakah nama itu benar tidak dengan KPM, dan kita apdate dengan memasukan foto langsung dengan bersangkutan, diantarkan langsung oleh petugas kantor pos dengan sepeda motor.
 
" Untuk hari ini baru satu kelurahan kaduagung kecamatan tigaraksa saja, targetnya satu petugas menyerahkan kepada 40 Keluarga Penerima Manfaat," Ungkap Nandi Hidayat Kepala Kantor Pos Tangerang.
 
Target pelaksanaan penyerahan bantuan sosial tunai sebesar Rp. 600.000,- dari pemerintah pusat, Lanjut Nandi, dalam hal ini Kementerian Sosial mengharapkan bulan April ini selesai, karena kami menargetkan dikabupaten tangerang sekitas dua minggu. sedangkan dikabupaten tangerang kurang lebih sekitar 28.000 Kepala Keluarga yang menerima manfaat Bantuan Sosial tunai dari Pemerintah Pusat.
 
" Penerima Kita foto memegang uangnya dan KTPnya hingga itu menjadi hukum yang kuat bahwa penerima manfaat sudah menerima langsung kepada yang bersangkutan," unkapnya.
 
Salah Satu penerima manfaat yang menerima bantuan sosial tunai adalah Tuti Alawiyah (35), seorang guru Honorer di salah satu Paud di Tigaraksa, Janda dengan seorang putra ini terharu saat menerima uang tunai sebesar Rp. 600 ribu dari petugas Kantor pos.
 
" Saya nga nyangka menerima bantuan ini, sebagai guru honorer yang sehari mengajar cukup merasakan dampak corona kerana sudah tidak mengajar lagi," ujar Alawiyah yang sehari-hari berharap kondisi wabah ini berakhir.
 
Dirasakan juga hal yang sama oleh Amsiah (62), yang mendapatkan bantuan sosial tunai di tempat yang sama kampung RT. 001 RW. 002 Kelurahan Kaduagung Kecamatan Tigaraksa.
 
" Nuhun jasa Pak Zaki, bantuanna jeng kebutuhan sapopoe (Terimakasih banyak pak zaki, bantuannya untuk kebutuhan sehari-hari)," ucap Amsiyah ibu rumah tangga yang merasakan dampak Corona di Kabupaten Tangerang.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries