Pj Bupati dan Sekda Hadiri HUT RSUD Kabupaten Tangerang

Pj Bupati dan Sekda Hadiri HUT RSUD Kabupaten Tangerang

detakbanten.com TANGERANG -- Pj Bupati Tangerang Andi Ony dan Sekda Kabupaten Tangerang Maesyal Rasyid menghadiri HUT RSUD Kabupaten Tangerang ke - 60, dalam acara tersebut digelar acara khitanan bagi pemderita hemofilia, acara yang digelar di RSUD Kabupwten Tangerang pada Selasa (7/5/2024) tersebut berlangsung meriah.

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tangerang terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi pasien dan para pengunjung. Dalam perjalanannya yang memasuki usia ke-60 tahun.

" Saya ucapkan selamat HUT Ke 60 tahun kepada RSU Kabupaten Tangerang,"terang Pj Bupati Tangerang Andi Ony kepada wartawan, Selasa (7/5/2024).

Andi mengatakan, diusianya yang ke 60 tahun ini, dirinya berharap agar managemen RSUD Kabupaten Tangerang terus melayani masyarakat dengan sebaik - baiknya, persoalan kesehatan menjadi penting karena sejalan dengan visi misi Kabupaten Tangerang.

" Berikan pelayanan optima kepada masyarakat, karena keaehata merupakan pelayanan dasar, oleh sebab itulah saya berpesan tidak henti - hentinya agar jangan sampai warga mengeluh karena pelayanan,"terang Andi Ony Prihartono.

Hal senada dikatakan Sekda Kabupaten Tangerang Maesyal Rasied, menurutnya saat ini Pemkab Tangerang terus menerus memberikan dukungan terhadap sarana dan prasarana RSU Tangerang, agar warga mendapatkan layanan yang prima dari RSUD Kabupaten Tangerang, tentunya dihari HUT ke 60 RSUD Kabupaten Tangerang ini, dirinya berharap agar seluruh tenaga medis baik dokter maupun bidan dan perawat, untuk senantiasa menjaga kesehatan, sehingga bisa tetap melyani masyarakat dengan sebaik - baiknya.

" Selamat HUT ke 60 RSUD Kabupsten Tangerang, semoga diusianya yang ke 60 tahun ini, tambah maju dan tambah matang dan terus layani masyarakat dengan sebaik - baiknya,"tandasnya.

Selalim khitanan bagi penderita Hemofilia, acara HUT tersebut dilakukan seminar Peduli Dialisis bagi Pasien Ginjal Kronik, Santunan Anak Yatim, Seminar Thalasemia, dan pemberian souvenir bagi penyandang Thalasemia. Selanjutnya, RSUD Kabupaten Tangerang akan menggelar donor darah besok, Rabu (8/5/2024).

“Di tahun ke-60 ini, tema tersebut harus dimaknai dengan baik, bahwa kita harus bisa bekerjasama dan berkolaborasi lebih baik lagi sehingga dapat menciptakan pelayanan yang lebih baik dan Inovatif,” tutur Plt Direktur RSUD Tangerang, dr. Endang Widyastiwi, M.MKes.

Pada HUT ke-60 ini, RSUD Kabupaten Tangerang mengangkat tema: "Go Shining: Synergy in Innovation". Serangkaian acara menyambut perayaan HUT tersebut masih terus berlangsung hingga acara puncak di halaman RSUD Kabupaten Tangerang, Selasa (07/04/2024).

dr. Wiwid menjelaskan, ada hal menarik yang jarang dilakukan ialah khitanan bagi penderita Hemofilia. Hemofilia merupakan kondisi medis ketika darah seseorang sulit mengalami pembekuan.

"Sebanyak 16 peserta kita lakukan secara bertahap, dengan tindakan dan obat-obatan khusus langsung oleh dokter spesialis bedah RSUD Kabupaten Tangerang," jelasnya.

Saat ini, RSUD Kabupaten Tangerang merupakan rumah sakit tipe B Pendidikan yang mengoperasikan 350 ruang inap.

"Berharap RSUD Kabupaten Tangerang dapat terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kesehatan serta bekerja sama dan berkolaborasi dengan lebih baik lagi serta dapat menjadi rumah sakit kebanggaan di Kabupaten Tangerang bahkan di Provinsi Banten," katanya.

Sebagai Informasi, RSUD Kabupaten Tangerang meraih Penghargaan Emas Plus (Heart Failure GOLD PLUS Achievement Award) dari American Heart Association (AHA) tahun 2024. Penghargaan ini merupakan pengakuan atas dedikasi rumah sakit dalam menerapkan pedoman perawatan berbasis bukti terbaru dan komitmen untuk meningkatkan perawatan pasien dengan gagal jantung.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries