Rayakan Tahun Baru, Camat Panongan Ajak Warganya Diam Dirumah

Rayakan Tahun Baru, Camat Panongan Ajak Warganya Diam Dirumah

detakbanten.com PANONGAN -- Camat Panongan Rudi Lesmana ajak warga nya rayakan tahun baru untuk diam dirumah, mengingat angka Covid 19 mengalami peningkatan yang signifikan di Kabupaten Tangerang, hal tersebut dikatakan Camat Panongan Rudi Lesmana kepada wartawan Rabu (30/12/2020).

Rudi mengakan, Surat Edaran Bupati Tangerang tentang pengendalian kegiatan masyarakat dalam pencegahan Covid 19 pada masa libur perayaan natal tahun baru 2021 di Kabupaten Tangerang sudah disosialisasikan kepada masyarakat, pelaku usaha, Cafe dan warung makan serta Mall

"Sosialisasi terkait edaran Bupati sudah dilakukan kepada seluruh Kepala desa, rencananya kecamatan Panongan akan terus melakukan monitoring tentang pendisiplinan masyarakat" terang Rudi.

Rudi menambahkan, pada perayaan tahun baru diharapkan seluruh masyarakat untuk tetap dirumah, jika tetap untuk keluar rumah harus tetap menjaga protokoler kesehatan, memakai masker, mencuci tangan.

"Bagi pelaku usaha, cafe, warung makan, kedai Code, Mall harus mengikuti ketentuan jam operasional yang sudah ditentukan sampai pukul 19.00" tandasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries