Ribuan warga Banjiri Jalan Sehat Kebangsaan

Ribuan warga Banjiri Jalan Sehat Kebangsaan

Detakbanten.com KAB. TANGERANG -- Ribuan warga Kabupaten Tangerang membanjiri jalan sehat kebangsaan, yang digelar pada Minggu, (17/12/2017) di Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang. Acara jalan sehat ini digelar dalam rangka memperingati HUT ke 74 Kabupaten Tangerang.

Dalam acara tersebut, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar didampingi Dandim 0506 Letkol Muhamad Gogor, Sekda kabupaten Tangerang Maesyal Rasyid, beberapa Camat, Kepala OPD Kabupaten Tangerang, perwakilan dari Kementerian agama Kabupaten Tangerang, forum komunikasi antar umat beragama (FKUB) Kabupaten Tangerang, pemuka agama Islam, Kristen, katolik, Hindu, Budha , Konghucu.

Sebelum acara dimulai, perwakilan dari unsur pemuda, Gilang Sumiarsa membacakan deklarasi kebangsaan, ada tiga poin yang dibacakan pertama, bahwa sebagai elemen masyarakat masyarakat, menyatakan akan setia terhadap Pancasila dan UUD 1945, setia dan berpegang teguh terhadap NKRI dan Bhineka tunggal Ika, menjunjung tinggi toleransi antar agama, suku dan komunitas lainnya.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, acara jalan sehat ini merupakan rangkaian acara HUT kabupaten Tangerang yang jatuh pada tanggal 27 Desember 2017 mendatang, menurutnya acara ini merupakan momen penting, karena jalan sehat kebangsaan ini bagian dari perilaku hidup sehat, diharapkan dengan olahraga, jiwa dan raga menjadi sehat, selain itu acara ini bagian dari upaya untuk meningkatkan toleransi antar agama, suku dan bahasa, yang sudah lama terjalin di Kabupaten Tangerang.

"Semoga acara ini bisa menyatukan persaudaraan, antar warga di kabupaten Tangerang, sehingga dengan bersatu kita akan bisa mewujudkan Kabupaten Tangerang yang gemilang," terang Zaki.

Zaki juga menyampaikan keprihatinannya kepada umat Islam di Palestina yang sedang berjuang untuk mendapatkan kemerdekaan dari penjajahan Yahudi. Zaki meminta kepada segenap warga untuk berdoa semoga dengan doa yang kita panjatkan, bisa memberikan spirit bagi perjuangan warga Palestina.

 

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries