Sekda Hadiri Peletakan Batu Pertama Meajid Alkautsar

Sekda Hadiri Peletakan Batu Pertama Meajid Alkautsar
detakbanten.com SiINDANG JAYA - Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyied menghadiri prosesi peletakan batu pertama pembangunan masjid Jami' Al-Kautsar di kawasan perumahan telaga bestari jungle boulevard No 1 jl. Raya Serang No. KM 21, Kabupaten Tangerang, (27/11/19).
 
Dalam sambutannya Sekretaris Daerah Moch Maesyal Rasyied menuturkan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyambut baik serta turut mendukung pembangunan masjid tersebut. 
 
"Dengan dilaksanakannya peletakan batu pertama Masjid ini kita semua telah melaksanakan salah satu perintah agama dan Rosulullah telah memberikan motivasi dalam sabdanya 'Barang siapa yang membangun Rumah Ibadah karna Allah, maka Allah akan membangun untuknya rumah di surga'," Tuturnya 
 
Sekda juga berpesan kepada semua pihak khususnya kepada Dewan Kemakmuran Masjid Al-Kautsar agar setelah selesainya pembangunan ini agar dapat dipelihara dan diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, sebagai moment untuk meningkatkan ukhuwah islamiah. Sehingga memberikan banyak manfaat bagi kita semua sebagai umat muslim dalam mempererat tali silaturahmi maupun meningkatkan kualitas diri untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT,
 
Direktur Pengembangan Bisnis PT Intiland Development Tbk Permadi Indra Yoga menjelaskan Proses pembangunan masjid ini membutuhkan waktu sekitar satu tahun. Perseroan berharap pada akhir 2020,masjid ini sudah bisa beroperasi dan memenuhi kebutuhan warga Kabupaten Tangerang khususnya warga Talaga  Bestari. 
 
Lanjut permadi Masjid Jami' Al-Kautsar dibangun pada lahan seluas 3.900 meter persegi dan memiliki luas bangunan sekitar 650 meter persegi. Bangunan masjid ini mampu menampung sekitar 600 orang, namun bisa ditingkatkan hingga mencapai 3.000 orang dengan memanfaatkan halaman dan area parkir kendaraan untuk shalat berjamaah pada hari raya Idul Fitri atau Idul Adha. 
 
" Semoga proses pembangunannya berjalan lancar dan masjid Jami' Al-Kautsar menjadi kebanggaan warga Talaga Bestari," ujar Permadi Indra Yoga usai acara peletakan.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries