Takut Diprotes Warga, Kantor Uji KIR Kota Tangsel Urung Dibangun di Serpong

Takut Diprotes Warga, Kantor Uji KIR Kota Tangsel Urung Dibangun di Serpong

detakbanten.com, TANGSEL-Proyek pembangunan kantor Uji KIR Kota Tangsel, belakangan ini gencar bakal di bangun di daerah Serpong. Kabar yang beredar, rencana pembangunan kantor uji KIR tersebut akan di bangun di lahan yang berada tak jauh dari Mapolres Tangsel. Akan tetapi, kantor KIR urung di bangun dikawasan tersebut.

Menanggapi hal itu, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan menyebutkan bahwa, lahan untuk pembangunan kantor KIR saat ini sudah ada dan masuk dalam fasos-fasum milik Pemkot Tangsel.

"Kantor KIR kemarin ada di satu lahan. Lahannya itu masuk ke dalam. Yang pasti tadinya mau di BSD, cuma kan nggak memungkinkan," kata Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan di Puspemkot Tangsel, Rabu (19/5/2021).

Namun begitu, Pilar belum mengetahui lokasinya terkait wilayah yang akan dijadikan pembangunan tempat Uji KIR Kota Tangsel tersebut.

"Saya lupa itu, nama kecamatannya apa," terang Pilar.

Pilar juga sebutkan, urungnya pembangunan kantor Uji KIR di kawasan BSD, karena lahannya berada di wilayah perumahan warga.

"Karena kan masih wilayah perumahan, pasti masyarakat protes. Apalagi nanti banyak antrian truknya, itu kan nanti bisa sampai ke luar-luar," ungkap Pilar.

Menurutnya, meski lahan untuk pembangunan kantor Uji KIR sudah ada, namun pihaknya masih mencari-cari lahan yang tepat untuk menampung parkir kendaraan yang akan melakukan uji KIR di Tangsel.

Pilar juga menjelaskan bahwa soal pembangunan kantor Uji KIR, ia mengaku sudah melakukan komunikasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Tangsel.

"Mau di survey nanti sama pihak Dishub, kemaren sudah ada komunikasi sama Dishub, mereka (Dishub) mau survei ke lokasi yang mau dijadiin tempat KIR. Kalau misalkan oke, tinggal lebarin jalannya aja," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Tangsel Warman Syanudin menjelaskan, lahan yang akan digunakan untuk pembangunan kantor pelayanan KIR Tangsel, bukan di depan Polres Tangsel.

"Bukan di depan Polres, di sekitar Polres ke belakang di area tanah yang baru," kata Warman ditemui detakbanten.com di Taman Kota 1 BSD Serpong, Senin lalu. (5/4/2021) (Raf)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries