Tiga Motor Tim JKW-PWI Siap Mengaspal Kembali Usai Diterjang Banjir Kota Medan

Tiga Motor Tim JKW-PWI Siap Mengaspal Kembali Usai Diterjang Banjir Kota Medan

Detakbanten.com MEDAN - Tiga motor tunggangan Tim Jelajah Kebangsaan Wartawan-Persatuan Wartawan Indonesia (JKW-PWI) yang mogok akibat terjebak banjir setinggi satu meter di jalan Gatot Subroto depan Four Point, Selasa malam lalu telah selesai di service di bengkel Bali Otomotif, Jalan Masjid Medan, Sumatera Utara.

"Bengkel Bali Otomotif adalah salah satu bengel terbaik di Kota Medan," ujar Hardian, Pimpinan Distributor Kingland Medan yang didampingi Ferry Chandra Kusuma, Sales Manajer Nasional United Kingland, serta Sales Manajer area Sumut dan Aceh Haryanto, Rabu, (24/11).

Menurut Hardian, montir yang ada di Bengkel Bali Otomotif sangat profesional dan sudah biasa memperbaiki motor-motor racing sehingga tidak perlu diragukan lagi kualitas kerjanya.

Selain service karena terkena banjir, keempat motor tunggangan para motoris juga harus mengganti ban karena telah mencapai hampir 5.000 kilometer.

"Kondisi ban Kingland kendati telah mengaspal sejauh 5.000 kilometer tampak masih sangat bagus dan nyaman digunakan," puji salah satu motoris, Indarwan Ibonk.

Menanggapi hal tersebut, pihak Kingland mengatakan bahwa pergantian ini dilakukan semata karena ingin memberikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara untuk jarak jauh yang akan menempuh sekitar 12.000 Kilometer lagi.

"Seharusnya diganti setelah 15.000 kilometer," jelas Product Quality Ensurance Manager Kingland Ega Suryana.

Ketika malam peristiwa itu, ketiga motor yang terjebak banjir Kota Medan dapat dievakuasi oleh tim dari salah satu sponsor resmi Tim JKW-PWI, yakni Kingland Medan dengan menggunakan mobil box engkle.

Ketua Panitia Tim JKW-PWI, Dar Edy Yoga yang ikut serta memerika kondisi ketiga motor mengatakan pihaknya sangat berterimakasih dengan pihak Kingland yang sudah membantu selama pelaksanaan kegiatan mulai dari start Jakarta hingga ke berbagai daerah di Indonesia.

"Kami sangat mengapresiasi Kingland di berbagai daerah selalu siap membantu dan mendukung pelaksanaan ekspedisi keliling nusantara ini. Terlebih Kingland Medan yang sudah susah payah membantu mengevakuasi ketiga motor tim JKW-PWI untuk dibawa ke bengkel ," tutur Dar Edy Yoga.

Usai dari Medan, Tim JKW-PWI yang terdiri dari Yanni Krishnayanni, Agus Blues Asianto, Sonny Wibisono dan Indrawan Ibonk akan melanjutkan perjalanannya menuju Kepulauan Riau, setelah itu Tim JKW-PWI akan lanjut menyebrang ke Pontianak, Kalimantan Barat.

Kegiatan JKW-PWI ini dapat terlaksana atas dukungan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), PT United Kingland, Artha Graha Peduli dan Artha Graha Network.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries