Turnamen Sepakbola Piala Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai 2024 Membawa Berkah bagi Pedagang Bakso Bakar

Turnamen Sepakbola Piala Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai 2024 Membawa Berkah bagi Pedagang Bakso Bakar

detakbanten.com I SERDANG BEDAGAI - Turnamen sepakbola antar kepala desa yang memperebutkan Piala Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai 2024 telah membawa dampak positif bagi para pedagang di sekitar area pertandingan.

Salah satu pedagang yang merasakan manfaat dari acara ini adalah Anto, warga Kecamatan Dolok Masihul, yang menjajakan bakso bakar di sekitar lokasi turnamen.

Anto mengaku dagangannya laris manis selama turnamen berlangsung. Dalam waktu singkat, bakso bakar miliknya habis dibeli oleh penonton yang datang untuk menyaksikan pertandingan sepakbola.

"Ya, biasanya saya berjualan keliling, paling mampir di sekolah atau acara keluarga. Bila ada event seperti ini, dagangan saya cepat habis dan membawa pulang uang lebih," katanya, Sabtu (13/7/2024).

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Tambunan yang telah menggelar acara sepak bola di kecamatannya.

Menurut Anto, event seperti ini tidak hanya menghibur masyarakat tetapi juga memberikan keuntungan ekonomi bagi pedagang kecil sepertinya.

"Terima kasih kepada Bupati Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Tambunan yang telah menggelar event sepak bola di kecamatan kami. Acara ini benar-benar membantu kami para pedagang kecil untuk mendapatkan penghasilan lebih," ujar Anto dengan senyum puas.

Kata dia, turnamen sepakbola ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi antar kepala desa, tetapi juga menjadi momen yang membangkitkan semangat ekonomi lokal dengan memberikan peluang bagi pedagang untuk meraih rezeki lebih.

'Semoga acara serupa terus diadakan di masa depan untuk memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Serdang Bedagai," bilangnya.(ap)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries