Woww...Bupati dan PNS Pemkab Tangerang Dites Urine

Bupati Tangerang Zaki saat mengikuti tes urine (ft by JT) Bupati Tangerang Zaki saat mengikuti tes urine (ft by JT)

detakbanten.comKab TANGERANG - Guna mengantisipasi peredaran dan penggunaan narkoba dikalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pemerintah Kabupaten Tangerang bersama Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) menggelar sosialisai pencegahan penyalahgunaan narkotika sekaligus tes urine seluruh pegawai Pemkab Tangerang sampai Bupati di Gedung Serba Guna. Rabu (07/01).

Ahmad Zaki Iskandar selaku Bupati Pemkab Tangerang menerangkan, kegiatan ini guna pencegahan peredaran dan penggunaan narkoba dikalangan Pegawai Negeri Sipil di Pemkab Tangerang.

Dalam kesempatan ini PNS Pemkab Tangerang yang mengikuti tes urine diikuti dari Eselon II dan III setelah itu akan diadakan tes lanjutan yang dikuti oleh seluruh jajaran pegawai Pemkab.

"Setelah Esselon II dan III serta seluruh Camat, selanjutnya kami dan BNNP akan menggelar lagi untuk seluruh pegawai Pemkab. Jumlahnya diperkirakan 12.000 orang," tuturnya.

Pihak BNNP pun memberikan apresiasi kepada Bupati Pemkab Tangerang, pasalnya saat uji tes urine pertama di awali oleh orang nomor satu di Kabupaten Tangerang yaitu Ahmed Zaki Iskandar. Hal demikian sebagai ketauladanan seorang pimpinan yang memberikan contoh baik kepada bawahannya, bahwa pemimin harus berani mengawali hal yang baik.

"Saya salut dengan beliau dengan menyelenggarakan kegiatan ini, apalagi pak Zaki adalah orang pertama yang dites"ujar Agus Mulyana selaku perwakilan BNNP.

Disisi lain, zaki berharap pegawai pemkab tangerang tidak ada yang mengkonsumsi bahayanya narkoba, dan hasil saat ini PNS semuanya bebas dari narkoba.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries