Yayasan Sekolah Santa Laurensia Klaim Sudah Lengkapi Perizinan

Demo penolakan pembangunan sekolah Santa Laurensia SUvarna Padi, Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang. Demo penolakan pembangunan sekolah Santa Laurensia SUvarna Padi, Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang. Iday

detakbanten.com KAB. TANGERANG-Pihak Yayasan sekolah Santa Laurensia mengklaim bahwa gedung yang saat ini baru dibangun sudah memiliki izin mendirikan bangunan (IMB) dari Pemkab Tangerang.

Hal tersebut dikatakan Pimpinan proyek (Pimpro) Sekolah Santa Laurensia Pilonedi Sion Anggen. Menurutnya, secara prosedur pihaknya sudah mengikuti aturan dari Pemkab Tangerang. "Awalnya warga hanya mempertanyakan soal perizinan bangunan sekolah dan sudah kita tunjukkan IMB nya. Kenapa kini malah menolak, saya juga bingung," katanya pada Rabu, (5/10/2017).

Sementara untuk izin operasional sekolah, Pilonedi mengaku masih dalam proses. Soalnya proses belajar mengajar juga belum dilakukan.

Sementara Camat Sindang Jaya Supriadinata mengaku pengembang Survana Padi menunjukkan berkas perizinan dan dinyatakan lengkap. "Meski sudah memiliki izin namun tetap untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan untuk sementara, kegiatan pembangunan di stop dahulu," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, usai mendatangi kantor Desa Wanakerta, Ribuan warga Kecamatan Sindang Jaya secara spontan menggelar aksi demontrasi di lokasi pembangunan proyek yayasan pendidikan Santa Laurensia.

Aksi yang dijaga ketat ratusan kepolisian ini berjalan tertib, koordinator aksi secara bergantian melakukan orasi dengan meneriakan takbir, menolak didirikanlah yayasan Santa Laurensia karena saat ini di wilayah perumahan Survana Padi Sindang jaya belum ada penduduknya, tak hanya itu proses perizinan juga belum ditempuh. "kami menolak didirikannya Yayasan Non Muslim Santa Laurensia kecuali sekolah tersebut sipatnya umum, dan kami sudah mengeroscek perizinan ternyata belum ada" terang korlap Aksi.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries