Apple Luncurkan iPhone SE 2022 dengan Harga Rp6 Jutaan

iPhone SE 2022. (net) iPhone SE 2022. (net)

Detakbanten.com, BISNIS -- Apple kembali meluncurkan iPhone terbarunya yakni iPhone SE 2022 dalam pagelaran Apple Event yang bertema Peek Performance.

iPhone Se dari generasi terbaru tersebut memiliki body yang mirip dengan model terdahulu pada tahun 2020. iPhone SE 2022 dibanderol dengan harga USD429 atau sekitar Rp6,1 jutaan.

iPhone SE 2022 mengusung chip A15 Bionic yang juga digunakan pada iPhone 13. Chip tersebut diklaim mampu menghadirkan pemrosesan secara cepat.

Pihak Apple mengatakan pnsel terbarunya memiliki CPU dan GPU yang tercepat.

Pada kamera depan Apple menyematkan 7MP kemudian kamera belakang 12MP masing-masing satu kamera.

iPhone SE 2022 juga mendukung jaringan 5G seperti kebanyak smartphone yang dirilis saat ini.

Ukuran layar dari iPhone SE 2022 yakni 4,7 inci, ukuran tersebut sama dengan model tahun 2020 juga iPhone 8.

Ada tiga pilihan warna yang dapat dipilih oleh konsumen yaitu midnight (black), starlight (white), dan Product Red. Apple akan membuka pre order pada 11 Maret, kemudian akan tersedia satu minggu kemudian. (Aip)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries