Bos MS Glow Tanggapi Soal Klaim Paris Fashion Week

Ilustrasi Paris Fashion Week. (Reuters) Ilustrasi Paris Fashion Week. (Reuters)

Detakbanten.com BISNIS - - Pagelaran busana paling bergengsi, Paaris Fashion Week 2022 saat ini hangat diperbincangkan di Indonesia, lantaran banyak brand tanah air yang mengklaim mengikuti Paris Fashion Week (PWF).

Saat ini tengah kisruh soal klaim brand tanah air yang tampil di Paris Fashion Week 2022 sebenarnya tak benar-benar mengikuti PFW.

Hal itu dibeberkan oleh pengguna akun @mrluckyheng melalu unggahan di Instagram Storynya. Ia mengungkapkan kekesalannya yang mengatakan brand Indonesia berani klaim ikut PFW tapi tak berani mention langsung akun PWF.

"Agak sebel sama brand Indonesia yang claim masuk Paris Fashion Week tahun ini. Semua berani claim dan pakai nama Paris Fashion Week tapi gak ada yg berani tag @parisfashionweek," tulis @mrluckyheng.

"Informasi missleading ini cukup membodohkan masyarakat sebenarnya. The real Paris Fashion Week hanya ada satu. Yaitu yang diselenggarakan oleh Fédération française de la couture. Jadwal officialnya juga hanya ada satu. Sisanya banyak media dan agency memperjualbelikan slot tayang untuk memasukkan jadwal 'palsu' ke kalender asli, mengatasnamakan PFW seolah-olah legit," lanjutnya.

Salah satu brand yang mengklaim tampil di PFW yakni MS Glow yang berkolaborasi dengan desainer Leanne Marshall.

Baru-baru ini Shandy Purnamasari istri dari Gilang Widya Pramana pemilik Ms Glow menanggapi soal kisruh tersebut.

Shandy mengatakan kalau dirinya tidak berkecimpung dalam dunia fashiom, wawasannya tentang fashion tidak begitu luas sehingga dirinya tidak begitu memahami. Ia menyebutkan dirinya hanya berkolaborasi dengan brand luar yang baginya membawa produk lnya ke paris untuk membuat produknya mendunia.

"Bagi saya tujuan kita ke Paris adalah untuk bawa produk kita mendunia, bawa batik kita dikenal, bawa dangdut go International dan bahkan launching produk asli Indonesia disana," tulis Shandy Purnamasari. (Aip)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries