Jelang Ramadhan, Harga Daging di Pasar Tradisional Sei Rampah Stabil

Jelang Ramadhan, Harga Daging di Pasar Tradisional Sei Rampah Stabil

Detakbanten.com, SERDANG BEDAGAI – Harga daging sapi potong di pasar tradisional Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai menjelang Ramadhan tidak terjadi kenaikan, seluruh harga daging masih stabil.


Seorang pedagang di lapak penjualan daging, Andi menjelaskan, harga daging sapi potong Rp 110 ribu, harga daging ayam potong Rp 26 ribu dan harga daging kambing potong Rp 85 ribu.


“Walau jelang Ramadhan, tidak ada kenaikan harga daging,” terangnya, Senin (12/4/2021).
Pedagang sayur, boru Sinaga menjelaskan, harga sayuran tidak mengalami kenaikan, untuk harga cabai merah 35 ribu, cabai kecil Rp 38 ribu dan barang merah Rp 28 ribu.


“Sampai hari ini harga cabai dan sayur tidak ada kenaikan,” ucapnya.
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Perindagsar) Kabupaten Serdang Bedagai, Karno Siregar memastikan, harga konoditas bahan pokok relatif stabil dan stok persediaan sembako dipastikan aman jelang Ramadhan dan Idul Fitri.

“harga daging jelang bulan puasa Ramadhan di Serdang Bedagai tidak terjadi kenaikan,” bilangnya.(AP)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries