3 Pilar di Tangsel Monitoring Kegiatan Masyarakat Sambil Bagikan Sembako

3 Pilar di Tangsel Monitoring Kegiatan Masyarakat Sambil Bagikan Sembako

detakbanten.com, TANGSEL - Tiga unsur di Kota Tangerang Selatan, Kodim 05/06, Polres Tangerang Selatan dan Satuan Polisi Pamong Praja Tangerang Selatan melakukan pemantauan kegiatan masyarakat di daerah Pamulanh dan membagikan sembako kepada masyarakat malam tadi.

Kabid Penegak Perundang-undangan Pol PP Kota Tangsel Sapta Mulyana mengatakan monitoring dan pembagian sembako dikhususkan para pelaku usaha makanan.

"Malam ini Satpol PP Kota Tangerang Selatan gabungan dengan unsur TNI dan Polri, kita terus memantau titik kerumunan khususnya pusat kuliner. Kali ini kita juga saat melakukan monitoring, malam ini kita bagikan sembako pada mereka, semoga bisa bermanfaat tentunya," katanya saat ditemui detakbanten.com di Mapolres Tangsel usai kegiatan, Sabtu dinihari (24/7/2021).

Sementara, Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Imanuddin mengatakan sebanyak 150 paket sembako yang dibagikan malam tadi.

"Malam ini 150 paket yang dibagikan," ucap Kapolres.

Hal tersebut dilakukan katanya sudah beberapa kali dimasa PPKM darurat dan sudah 65 ton jika ditotal hingga malam tadi

"Sudah banyak, dari sejak pemberlakuan PPKM kami sudah salurkan 65 ton beras," tuturnya.

Selain itu, Komandan Distrik Militer (Dandim) 0506/Tangerang, Kolonel Inf. Bambang  Heri berharap bantuan tersebut bisa membantu masyarakat. (Raf)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries