Benyamin - Pilar Ambil Cuti Selama Kampanye Pilkada, Tangsel Bakal Dipimpin Pjs Wali Kota

Pasangan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan saat daftar calon Pilkada di KPU Tangsel. Pasangan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan saat daftar calon Pilkada di KPU Tangsel.

detakbanten.com, TANGSEL-Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), akan memasuki masa-masa kampanye yang akan dimulai pada 25 September bulan ini.

Pilkada Tangsel yang akan dihelat pada 27 Nopember nanti, diikuti oleh dua pasangan Paslon, Ruhamaben - Shinta W. Chairuddin dan Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan.

Adapun bagi Benyamin - Pilar yang kini berstatus petahana lantaran masih menjabat wali kota dan wakil wali kota, dipastikan akan cuti selama berlangsungnya masa kampanye tersebut.

"Masa kampanye Pilkada Tangsel mulai 25 September. (Petahana) cuti selama pelaksanaan kampanye sampai 3 hari sebelum masa tenang," kata komisioner KPU Tangsel, Ajat Sudrajat dihubungi detakbanten.com, Kamis (12/9/2024).

Ditemui di DPRD Kota Tangsel, wali kota Benyamin Davnie mengatakan akan mengambil cuti selama masa kampanye Pilkada 2024. "Saya akan cuti mulai 25 September sampai 23 November," ungkap Benyamin.

Ia memastikan selama masa kampanye Pilkada 2024 roda pemerintahan di Kota Tangsel dipimpin oleh pejabat sementara (Pjs). Adapun Penunjukan sosok Pjs wali kota Tangsel ditunjuk oleh Penjabat (Pj) Gubernur Banten.

Meski demikian, kata Benyamin, sesuai peraturan perundang-undangan bahwa Pj gubernur Banten tetap harus konsultasi ke kementerian dalam negeri.

"Selama kampanye itu aja. Kurang lebih dua bulan," ujarnya.

Pilkada Tangsel 2024 ini, Benyamin - Pilar Saga diusung oleh Partai Golkar. Partai-partai politik koalisi pendukung petahana antara lain, PDI Perjuangan, Gerindra, Demokrat, PKB, PSI, PAN dan NasDem.

Kepemilikan jumlah kursi parlemen lokal yang mengusung maupun dukung Benyamin-Pilar sebanyak 41 kursi di DPRD Kota Tangsel.

Adapun partai politik pendukung pasangan bakal calon petahana yaitu Hanura, Buruh, Gelora, Perindo, PKN, PBB, dan Partai Ummat.

Pilkada 2024 di Kota Tangsel ini petahana melawan pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Ruhamaben - Shinta Wahyuni Chaeruddin. Pasangan tersebut diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang peroleh 9 kursi di DPRD Kota Tangsel.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries