Cegah BAB Sembarangan, 10 Jamban di Desa Cipaeh Dibangun

Cegah BAB Sembarangan, 10 Jamban di Desa Cipaeh Dibangun

Detakbanten.com, TANGERANG - Untuk mencegah dan mengantisipasi perilaku warga yang buang air besar ( BAB) sembarangan, Pemerintahan desa ( Pemdes) melakukan pembangunan 10 jamban bagi warga yang belum memiliki jamban, pembangunan tersebut bersumber dari Annggaran Dana Desa ( ADD) melalui pembagi hasil pajak ( PBH) tahun anggaran 2022.

"Alhamdulillah, sesuai intruksi Kepala DPMPD Kabupaten Tangerang, bahwa untuk kegiatan ABT ini, difokuskan pada pembangunan Jamban,"terang Kades Cipaeh Saeipudin, Kamis (8/12/2022).

Selain membangun Jamban kata Saripudin, dirinya juga menganggarkan pembangunan rumah tidak kayak huni alias bedah rumah, ada dua unit rumah warga yang dibedah pada tahun 2022 ini, diharapkan dengan kegiatan ini bisa merubah pola pikir masyarakat untuk tidak lagi sembarangan buang ari besar,

"Selama ini, ada beberapa warga masih banyak ditemukan BAB sembarangan sehingga berpotensi menimbulkan berbagai penyakit dan mencamari lingkungan,"tandasnya.

Saat ini memang kata Kades, ada warga yang masih BAB sembarangan diantarnya di bantaran aliran sungai, selokan, drainase, rawa dan kebun.

"Perilaku buruk seperti itu tentu berdampak terhadap derajat kesehatan masyarakat,"tandasnya.

Oleh arena itu, pihaknya terus mengoptimalkan sosialisasi kepada masyarakat agar menghentikan kegiatan BAB sembarangan.

"Program ini merupakan wujud perhatian Pemkab Tangerang kepada warga,"tandasnya.

 

 

Go to top