Diancam Didemo, Camat Cisoka Tidak Gentar

Diancam Didemo, Camat Cisoka Tidak Gentar

Detakbanten.com TANGERANG -- Camat Cisoka Ahmad Hapid membuka dialog dilokasi pemagaran pada Senin (9/8/2021), Camat Cisoka bersama Kapolsek Cisoka, Kasat Intel Piolresta Tangerang dan anggotanya sedang melakukan monitoring pelaksanaan pemagaran di akses pintu keluar Pasar Cisoka, namun secara tiba- sekitar dua puluh orang pedagang luar Cisoka datang menemui Kapolsek dan Camat Cisoka dan menyampaikan aspirasi keberatan pemagaran, dan meminta izin untuk melakukan aksi demo di pintu akses keluar pasar Cisoka.

Sempat terjadi adu argumen antara Camat Cisoka Ahmad Hapid dengan pedagang luar Cisoka, bahkan dengan tegas Camat Cisoka mempersilahkan pedagang untuk menyampaikan aksinya, asalkan digelar secara damai dan tidak menimbulkan kerumunan, bahkan jika tidak puas dengan kebijakan pemagaran Camat Cisoka juga mempersilahkan menempuh jalur hukum.

" Kalau mau menuntut silahkan saja, itu lebih elegan, karena itu hak setiap orang, namun Pemkab Tangerang sudah berniat baik, bahkan memilih mundur 50 CM, dari batas tanah tersebut,"terang Camat Cisoka Ahmad Hapid.

Hal senada dikatakan Kapolsek Cisoka AKP Nurrohman, menurutnya sebagai aparat Kepolisian, dirinya tidak memiliki kewenangan untuk melarang aksi demo pedagang luar pasang, sepanjang tidak menimbulkan kerumunan, dia berharap kepada warga untuk mematuhi prokes apalagi saat ini masih dalam masa pandemi.

" Kalau aksinya damai dan tidak mengganggu orang lain, kita amankan aksi tersebut, kalau memang mengganggu dan menimbulkan kerumunan akan kita bubarkan,"tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Camat Cisoka Ahmad Hapid meminta agar KNPI Banten melihat pasar Cisoka secara utuh, hal tersebut dikatakan Camat Cisoka Ahmad Hapid kepada wartawan dalan keterangan persnya yang diterima redaksi Detak Banten. Com Minggu(8/8/2021).

Camat Cisoka mengatakan, Pemkab Tangerang dalam hal ini Bupati Tangerang sudah sangat bijaksana dengan menugaskan Perumda Pasar NKR untuk memberikan ruang atau lorong selebar 50 cm s.d 80 cm di sepanjang jalan yang akan di pagar agar memudahkan warga untuk menuju tiga pintu yang telah disiapkan baik di kiri maupun dikanan serta pagar panel hanya setinggi 80 cm dan ke atasnya pagar tralis.

" Bahkan sudah dilakukan pertemuan dengan pedagang yang keberatan, di kantor Kecamatan Cisoka pada Rabu (8/8/2021), dihadiri oleh Dirut Perumda Pasar, perwakilan para pedagang, Unsur Muspika, Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Wahyu Nugraha,"terang Camat Cisoka Hapid.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries