DPRD Kabupaten Tangerang Sidak Ke Pasar Kutabumi
Detakbanten.com, TANGERANG -- Usai menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dengan perwakilan dari Koperasi Pasar Taman (Kopastam) pada Senin kemarin, Komisi II DPRD Kabupaten Tangerang langsung melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pada Kamis (25/05/2023). Sidak komisi II DPRD ini sebagai tindaklanjut dari RDP dengan Kopastam.
Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Tangerang Nasrullah mengatakan, pihaknya melakukan sidak ini berdasarkan adanya laporan dari Koperasi Pasar Taman (Kopastam) Kota Bumi terkait situasi pasar Kuta Bumi saat ini.
"Kalau ada program terkait pasar, dan itu menguntungkan para pedagang, pastinya akan kami support,"ujarnya, Kamis 25 Mei 2023.
Menurutnya, kondisi pasar Kota Bumi ini harus mengikuti jaman, tentunya harus di revitalisasi. Namun, semua itu juga harus duduk bersama untuk mencari solusi demi kemaslahatan semua pedagang.
"Pada intinya kami mengharapkan agar semua duduk bareng, dan cari solusi yang baik,"ucapnya.
Nasrullah juga mengungkapkan, nantinya untuk penampungan sementara para pedagang pasar Kuta Bumi, lahannya harus baik dan bisa menampung pedagang dengan nyaman, terlebih lagi pada salurannya, kalau bisa di perlebar.
"Kalau saya lihat saluran pembuangan dalam area lahan penampungan pedagang pasar Kuta Bumi harus di perbaiki dan diperlebar,"ungkapnya.
Nasrullah menambahkan, usai sidak ini pihaknya tidak akan langsung memutuskan untuk merekomendasikan pasar Kota Bumi di revitalisasi. Sebab katanya, pihaknya juga harus melakukan pertimbangan dari berbagai aspek.
"Jadi atau tidaknya pasar Kuta Bumi direvitalisasi, itu adalah kewenangan eksekutif, dalam hal ini Perumda Pasar Niaga Kerta Raharja,"pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, Rencana pembangunan Pasar Kotabumi tuai polemik, pedagang yang tidak pusa dengan hasil Rapat Dengar Pendapatan (RDP) atau hearing sejumlah pedagang pasar Kotabumi melakukan orasi di depan gedung DPRD Kabupaten Tangerang. Dalam orasinya itu mereka menolak rencana revitalisasi yang akan di lakukan oleh Perumda Pasar NKR.