Hadapi Pemilu 2024, DPC Gerindra Kabupaten Serang Gelar Rakercab

Hadapi Pemilu 2024, DPC Gerindra  Kabupaten Serang Gelar Rakercab

Detakbanten.com SERANG - Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Serang menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Marbella hotel, Anyer, kabupaten Serang, Sabtu 27 November 2021.

Dalam Rakercab ini, mengusung tema Konsolidasi pengurus PAC se-kab Serang dan organisasi sayap partai gerindra untuk pemenangan pemilu serentak tahun 2024.

Acara Rakercab DPC Gerindra Kabupaten Serang dibuka oleh Sekertaris DPD partai Gerindra yang juga menjabat Ketua DPRD Provinsi Banten Andra Soni.

Pada kesempatan tersebut, Sekertaris DPD Partai Gerindra Banten, Andra Soni berpesan, agar Rakercab inipun bukan menjadi sebagai kegiatan rutin. Akan Tetapi, kata dia, dapat mengevaluasi kinerja para kader partai.

Mengingat, kata Andra Soni, pada 2024 akan menghadapi pesta demokrasi. Mulai dari Pemilihan Presiden (Pilpres) Pemilihan Legislatif (Pileg) hingga Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

 

"Saya kira, pada Rakercab inipun, dapat mengevaluasi kinerja mesin partai pada 2021, dan merancang persiapan Pemilu 2024. Kita harus dapat berfikir, bagaimana memenangkan pemilu di tahun 2024 di Kabupaten Serang," kata Andra Soni kepada awak media.

Tak sampai disitu, Andra Soni juga mengakui, pada hari ini pembenahan-pembenahan administrasi, penguatan dan pelatihan kader.

"Kami yakin pemilu tahun 2024 partai Gerindra menjadi pemenang di Kabupaten Serang maupun di Banten," jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerinda Kabupaten Serang, Imam Gozali menjelaskan, saat ini sudah memulai menyusun dan mengevaluasi program kerja tahunan. Sehingga, sambungnya, pembahasan penyusan kerja partai 1 tahun kedepan secara terpadu terarah dan kongkrit.

"Kita membahas masalah yang berkaitan kepartaian dan merekomendasikan kader terbaik untuk maju pada kursi Legislatif pada 2024. Penting bagi kita mempersiapkan langkah strategis partai, berbagai tantangan menghadapi pemilu serentak," tutupnya.

Diketahui, pada Rakercab DPC Gerindra Kabupaten Serang menargetkan 10 kursi pada DPRD Kabupaten Serang.

Bahkan, para kader pun memberikan dukungan secara penuh kepada Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto untuk menjadi mencalonkan kembali menjadi Presiden Republik Indonesia pada 2024, dengan dilakukan penandatangan dukungan secara bergantian.

Tak hanya itu, seluruh kader Gerindra Kabupaten Serang yang hadir tersebut meminta kepada Ketua DPD Gerindra Banten, Desmond J Mahesa maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten. (Aden)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries