Hindari Jalan Berlubang, Pengendara Wanita Terjatuh Hingga Giginya Goyang
Detakbanten.com, TANGERANG - Pengendara wanita berusia 20 tahun terjatuh dari sepeda motornya seorang diri.
Wanita tersebut diketahui bernama Resa, yang terjatuh setelah berusaha menghindari jalan berlubang di perlintasan jalan raya Pakuhaji Kampung Pisangan Aries Desa Sarakan, pada Selasa (30/8/2022) sekitar pukul 08:00 pagi.
Ade Saksi mata pun mengungkapkan, kejadian itu bermula saat wanita itu melaju dengan kecepatannya yang hendak mendahului pengendara didepannya.
"Jadi dia mendahului, nah mungkin ga tau kalo didepan ada logak (lubang). Ngerem depan kali, makanya ban depan kaya kepeleset gitu, " ungkap Ade dengan logat bahasanya.
Ade juga mengungkapkan, akibat terjatuh, kondisi wanita itu kini harus menahan kesakitan karena luka-luka.
"Lukanya ringan, tapi giginya 1 kayaknya ada yang patah. Goyang (otek) gitu giginya, " Tutur Ade.
Ade berharap, Pemerintah setempat secepatnya merapihkan jalan agar tidak ada kejadian terulang kembali.
"Ini udh lama, perlu diperbaiki jalannya. Biar aman untuk pengendara nantinya saya mengharapkan agar segera diperbaiki atau dirapihkan, " tandas dirinya.
Kejadian yang sempat memacetkan lalu lintas, wanita itu kini di bawa ke Klinik setempat untuk mendapatkan perawatan yang lebih lanjut. (Day/Bas)