Juara Umum Popda Banten, Pemkot Tangsel Siapkan Bonus ke Atlet
Detakbanten, TANGSEL - Pemerintah Kota Tangerang Selatan siapkan bonus untuk atlet yang berlaga di Pekan Olahraga Daerah (Popda) X di Kota Serang.
Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, menjelaskan perihal bonus yang akan diberikan kepada atlet yang berhasil menorehkan prestasinya di Popda tahun ini.
"Memang bonus ada tapi memang jumlahnya belum tahu. Karena kita tidak berpikir sampai sebanyak ini mendalinya," katanya kepada Wartawan detakbanten.com, pada Senin (13/06/2022).
Rencananya, wujud apresiasi yang Pemkot Tangsel berikan kepada para atlet ialah bonus yang berupa uang.
Dalam hal ini, Pemkot Tangsel masih akan melakukan musyawarah terkait bonus yang akan diberikan.
"Kita liat nanti dan akan kita musyawarahkan, karenakan bukan hanya atlet saja, pelatihnya juga," ucapnya.
Ia menjelaskan, karena Popda tahun ini melebihi target, maka untuk bonus yang diberikan kepada atlet akan ia dorong dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
"Karena ini melebihi target, jadi nanti mungkin kita dorong di perubahan APBD ya, mudah-mudahan akhir tahun ini." tandasnya.
Sebelumnya diketahui, Kota Tangerang Selatan berhasil kembali juara umum Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke-X tingkat Provinsi Banten, dengan kolekasi 59 medali emas.