Kelokasi Banjir Di Pondok Aren, Airin Rela Basah Basahan

Airin Blusukan Airin Blusukan

detaktangsel.com- PONDOK AREN, Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany kembali mengunjungi beberapa perumahan warga yang terkena banjir di wilayah Kecamatan Pondok Aren, Senin pagi (13/1). Terlihat, Airin yang pagi itu datang sekitar jam 07.00 WIB  mengenakan sepatu bot warna biru dan celana panjang hijau serta baju kemeja putih berkerudung hijau, didampingi Camat Kecamatan Pondok Aren, HM. Sahlan, Kabag. Humas & Protokol, Dedi Rafidi, unsur Muspika Kecamatan Pondok Aren, serta beberapa orang stafnya.

Pantauan detaktangsel.com, ada tiga perumahan yang terkena dampak banjir di Pondok Aren yang dikunjungi Airin, diantaranya  komplek Maharta di Pondok Kacang Timur, komplek Sekretariat Negara di Pondok Kacang Barat dan komplek Taman Mangu Indah di Jurang Mangu Barat.
CIMG6616 copyCamat Pondok Aren, HM. Sahlan dilokasi banjir menjelaskan bahwa ada tiga titik lokasi banjir di Pondok Aren yang terus dimonitor sejak hari Sabtu lalu. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya luapan air yang dapat mengganggu aktifitas masyarakat.
"Ada tiga titik banjir diperumahan yang ada di Pondok Aren yang terus kami pantau, yakni perumahan Maharta, perumahan Sekretariat Negara dan Perumahan Taman Mangu," ungkap Sahlan.
Menurut mantan Sekretaris Badan (Sekban) BP2T Kota Tangsel, dipantaunya perumahan-perumahan yang ada di Pondok Aren dan daerah rawan banjir tersebut, karena ketiganya dilintasi oleh beberapa Kali/sungai. sehingga, kata Sahlan, dikhawatirkan luapan air dari ketiga Kali itu dapat mengganggu aktifitas warga setempat.
"Kita sudah koordinasikan kepada Lurah dan pengurus RW masing-masing agar selalu memonitor dan mewaspadai luapan air dari Kali disekitar perumahan tadi. Hal ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan bersama," ucapnya.
Seperti diketahui, hujan deras yang turun sejak hari Sabtu kemarin, telah membuat sejumlah wilayah dikota-kota besar lainnya ikut terkena banjir, begitupun dengan kota Tangsel. Namun, hingga saat ini belum ada aktifitas warga yang terganggu akibat adanya banjir tersebut. (Red)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries