Komisi IV DPRD Tangsel Siap Kawal Pembangunan Tandon Kampung Bulak Pondok Aren

Anggota Komisi lV DPRD Tangsel, Julham Firdaus. Anggota Komisi lV DPRD Tangsel, Julham Firdaus.

detakbanten.com, TANGSEL-Komisi lV DPRD Tangsel bakal mengawasi proyek pembangunan tandon Kampung Bulak di Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren. Pengawasan dilakukan agar perencanaan maupun anggaran pembangunan proyek penanganan banjir diwilayah itu, bisa di maksimalkan sesuai dengan kualitas bahan-bahan material proyek.

Anggota Komisi lV DPRD Tangsel Julham Firdaus mengatakan, efek adanya tandon Kampung Bulak, nantinya harus benar-benar bermanfaat terutama dalam mengurangi banjir yang kerap menerjang kawasan Kampung Bulak jika hujan deras terjadi di Tangsel.

"Jangan nanti pembangunan tandon dengan anggaran besar itu, pengerjaan dan pengawasannya dilakukan main-main," kata Julham di Serpong, Selasa (21/6/2022).

Dia juga mengingatkan Pemkot melalui Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (DSDABMBK) agar bekerja secara profesional dan transparan, jangan sampai ada proyek pembangunan tandon di manfaatkan oleh oknum untuk mendapatkan keuntungan.

"Penyelenggara dan pemenang lelangpun harus jelas kantor dan pengalamannya. Harus mempunyai pihak ketiga yang profesional dengan rekam jejak yang baik, bukan pihak ketiga yang bermasalah," beber Julham.

Dia bilang, sebelum proses pembangunan tandon mulai di kerjakan, Komisi lV terlebih dahulu akan meninjau lokasi pembangunan proyek tersebut. "Jangan sampai perencanaan pelaksanaan dan penyelesaian banyak perbedaan dari nilai spesifikasi, ketahanannya pun perlu diperhatikan," pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala DSDABMBK Kota Tangsel Robby Cahyadi mengatakan, pembangunan tandon dengan luas sekira 1000 meter persegi itu, lahannya hibah dari pengembang Jaya Real Property Bintaro. Sementara untuk pengerjaan konstruksi tandon, sepenuhnya berada di DSDAMBK Tangsel.

"Konstruksinya dari kita. Tanahnya hibah dari JRP Bintaro, rencananya 1000 meter persegi," kata Robby di Kecamatan Setu, Senin (20/6/2022).

Menurut Robby, pengerjaan pembangunan tandon Kampung Bulak, dilakukan mulai Juli akhir bulan ini. Proses pembangunannya akan memakan waktu selama lima bulan.

"Tandon disertai sistem pompa pembuang air. Tapi ada turap juga untuk penahan air," ungkapnya.

Pembangunan tandon Kampung Bulak, Robby bilang, juga di dukung oleh PT JRP Bintaro. Terlebih Bintaro sudah menyerahkan tanahnya tersebut untuk di bangun tandon. Sedangkan anggaran untuk pembangunan konstruksi tandon itu, akan menggunakan APBD tahun ini.

"Anggaran pembangunannya mencapai 5,7 miliar, dari APBD tahun 2022," ujar dia. (Dra)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries