Meski Dua Partai, Eki Pede Menang di Pilkada Serang

Meski Dua Partai, Eki Pede Menang di Pilkada Serang

Detakbanten.com, SERANG - Meskipun hanya memiliki dua Partai Politik yang memberikan rekomendasi, Pasangan Bakal Calon (Bacalon) milenial di Pilkada Kabupaten Serang, Nasrul Ulum - Eki Baehaki (NU-EKI) percaya diri RAPAT memenangkan pesta demokrasi pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Serang.

"Kita sudah siap melangkah dalam Pilkada Serang, karena Partai Demokrat dan Gerindra sudah solid mengusung Pak Nasrul dan saya. Kedua Parpol inipun, sudah di tandatangani oleh Ketua umum masing-masing partai. Baik Pak Prabowo maupun Pak AHY," terang Eki Bacalon Wakil Bupati Serang saat di temui, di salah satu Hotel Serang Barat, Kabupaten Serang, Minggu(12/7/2020).

Eki menyakini, kader partai yang mendukung Nasrul-Eki sudah sangat solid, baik tingkat DPD, DPC maupun ranting. "Kita sudah komunikasi juga kepada fraksi-fraksi, siap memenangkan dan perjuang 100 persen," jelas Eki.

Tak sampai disitu, Eki juga menjelaskan, semua kader di kedua Parpol tersebut, sudah komitmen untuk all out pada Pilkada Kabupaten Serang. Supaya pasangan Nasrul-Eki dapat menang.

Walaupun nanti, lanjut Eki, ada kader yang membelot, akan diberikan sanksi oleh DPP.

"Yang pasti nanti parpol yang memberikan sanksi. DPP mendorong dan menekan kepada kader di Partai Demokrat maupun Gerindra untuk memenangkan pasangan Nasrul-Eki. Jadi kita akan berjuang semampunya, hasil akhir di serahkan kepada maha kuasa," pungkasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries