Pemkot Tangsel Selalu Siap Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan saat Diwawancarai para Wartawan Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan saat Diwawancarai para Wartawan

Detakbanten.com, TANGSEL - Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) untuk masyarakat Tangerang Selatan sudah didistribusikan sejak 14 April 2022.

Bantuan berupa sembako, minyak dan bahan pokok lainnya mendapat respon baik dari Pilar Saga Ichsan Wakil Walikota Tangerang Selatan .

"Kami menyambut baik, untuk kondisi sekarang kan yang lagi susah di masyarakat yang saya liat di lapangan harga ya bahan pokok," katanya saat diwawancara detakbanten.com, Senin (18/04/2022).

"Tentu saja apa yg bisa dilakukan dari Tangsel ya kita lakukan, asal jangan tabrakan saja programnya," tambahnya.

Menurutnya, adanya survei yang mengatakan bahwa yang paling tinggi dibutuhkan kondisi saat adalah harga bahan pokok termasuk harga minyak goreng dan sebagainya.

Wakil Walikota Tangsel berharap agar bantun ini masih tetap berjalan setelah ramadhan, karena diliat dari kondisi, harga bahan pokok memang masih tinggi.

"Mungkin diutamakan di bulan ramadhan ini, tapi saya harap sih beberapa bulan kedepan masih tetap." tandasnya. (Raf/Fah)

 

 

Go to top