Sachrudin Hadiri Pelantikan Pengurus ICMI Orsat Kecamatan Larangan

Sachrudin Hadiri Pelantikan Pengurus ICMI Orsat Kecamatan Larangan

detakbanten.com, KOTA TANGERANG - Dengan mengusung tema "Sinergitas Cendikiawan, Ulama dan Umara, Dalam Membangun Indonesia Maju", Ikatan Cendikiawan Muslim se-Indonesia Korda Kota Tangerang, menggelar kegiatan pelantikan ICMI Orsat Kecamatan Larangan masa Khidmat 2021-2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung MUI kawasan puri beta, Larangan Utara. Hadir dalam pelantikan, Ketua ICMI Korda Kota Tangerang, Jazuli Abdillah yang juga anggota DPRD Provinsi Banten, H.Sachrudin Wakil Walikota Tangerang serta Camat dan Lurah di lingkungan Pemerintah Kecamatan Larangan, Jum,at (26/3/2021).

Dalam sesi pelantikan, selain pembacaan surat keputusan kepengurusan ICMI Orsat Kecamatan Larangan, juga dilakukan penyematan pin oleh Wakil Walikota Tangerang didampingi oleh pengurus ICMI Korda Kota Tangerang, serta Camat Larangan, M.Marwan Kepada Ketua ICMI Orsat Larangan, Karmawan dan jajaran pengurus inti.

Sachrudin dalam sambutanya mengatakan, bahwa dirinya mengapresiasi terbentuknya ICMI orsat Kecamatan Larangan. Karena ICMI sebagai organisasi sosial kemasyarakatan yang didalamnya para cendikiawan dan ulama, sehingga bisa membawa kesejukan. Selain itu ia mengharapkan agar ICMI dapat bersinergi dengan
pemerintah, khususnya dalam membangun sumber daya manusia yang berakhlak mulia dan berbudi pekerti luhur.

"Diharapkan agar terbentuknya ICMI orsat Kecamatan Larangan, bisa bersinergi dengan Pemkot Tangerang, agar keberadaanya bisa bermanfaat dan dirasakan oleh masyarakat. khususnya dalam membangun sember daya manusia yang berakhlak dan berbudi pekerti luhur", terangnya.

Ia menambahkan, bahwa pandemi covid-19 yaang kita rasakan saat ini, sangat mempengaruhi semua sektor, baik ekonomi, pendidikan hingga pelaksanaan ibadah umat beragama. Berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang, bersama seluruh elemen termasuk ormas untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19. Alhamdulillah upaya kita bersama membuahkan hasil, saat ini angkanya semakin menurun di Kota Tangerang.

" Saat ini Kota Tangerang masih menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Mikro, dimana kegiatan masyarakat tetap dibatasi, seperti jumlah pesertanya, serta tetap menerapkan prokes. Seperti kegiatan ini, meskipun masih dalam kondisi pandemi dan Pembatasan Sosial Berskala Besar, namun yang terpenting kita tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat, dengan menerapkan 4M", pungkasnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries