Sekarang Tangsel Punya Tempat Pusat Kegiatan Islam

Sekarang Tangsel Punya Tempat Pusat Kegiatan Islam

detakbanten.com, TANGSEL - Pemerintah Kota Tangerang Selatan meresmikan Islamic Center hari ini yang berada di Kelurahan Rawa Mekar Jaya, Serpong.

Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan Islamic Center akan menjadi pusat kegiatan agama Islam di Tangsel.

"Kedepan, khusus kepada Islamic Center ini bisa menjadi pusat kegiatan agama Islam. Bukan hanya kegiatan ibadah saja, ada kegiatan ekonomi, budaya dan kegiatan lainnya," katanya saat ditemui Wartawan detakbanten.com di lokasi, Jumat (1/4/2022).

Gedung tersebut menurutnya terdiri atas dua lantai. Lantai satu gedung serba guna dan lantai dua untuk masjid.

"Oleh karena itu, ini dibangun ada dua tingkat. Di atas ada masjid dan di bawah gedung serba guna," ungkap pria yang akrab disapa Bang Ben.

Pihak yang akan mengelola Islamic Center akan ditentukan bagian Kesejahtaraan Rakyat (Kesra).

"Untuk pengelola nanti bagian Kesra, mulai dari DKM, pengelola zakat, tokoh, yang menetapkan harga sewa gedung ini," ucapnya.

Dirinya berharap pada bulan Ramadhan mendatang masjid di Islamic Center sudah bisa digunakan.

"Kami harapkan, saat masuki bulan suci Ramadhan nanti masjid ini sudah bisa digunakan untuk kegiatan ibadah." tandasnya. (Raf)

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries