Warga Persada Jayanti Curhat Kepada Anggota DPRD Kab Tangerang

Warga Persada Jayanti Curhat Kepada Anggota DPRD Kab Tangerang

detakbanten.com TANGERANG -- Anggota DPRD Kabupaten Tangerang H Yaya Ansori mengunjungi Perumahan Persada Jayanti Desa Jayanti Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang pada pukul 20.00 Senin (18/12/2023), dalam kunjungannya tersebut H Yaya Ansori mendengar curhatan warga terkait fasos dan fasum Perumaham Persada Jayanti yang belum diserahkan kepada Pemkab Tangerang.

" Kami warga perumahan Persada Jayanti agar anggota DPRD bisa membantu warga dengan memanggil dinas terkait serta memanggil pengembang,"kata Suryadi Ketua RW 10 Perumaham Persada Jayanti.

Selain fasos dan fasum yang belum diserahkan kata Suryadi, warga juga mengeluh adanya jalan lingkungan perumahan Persada Jayanti yang rusak, fasilitas gudang untuk menyimpan perlengkapan umum juga sangat dibutuhkan, bahkan warga juga berharap ada pembangunan Posyandu, dan pembangunan balai warga.

" Kami berharap agar sarana dan prasarana umum bisa dibangun,"tandasnya.

Sementara anggota DPRD Kabupaten Tangerang H Yaya Ansori akan secepatnya memanggil pengembang dan dinas terkait, dirinya akan secepatnya berkoodinasi dengan dinas perumahan pemukiman dan pemakaman, untuk penyerahan fasos dan fasum memang prosesnya tidak mudah, namun dirinya akan mengagendakan secepatnya, karena jika fasos dan fasumnya tidak diserahkan ke Pemda, maka usulan pembangunan dari warga menjadi terkendala.

" Jadi kita harus cari tau pengembangnya, dan kita akan menguoayakan pemanggilan,"teranh H Yaya Ansori yang juga Caleg DPRD Kabupaten Tangeramg nomor urut 2 dari partai Demokrat

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries