Duh, Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Bebani Keuangan Negara

Duh, Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Bebani Keuangan Negara

Detakbanten.com, JAKARTA - Pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung masih menjadi polemik sejumlah pihak. Anggota Komisi VI DPR RI Amin Ak mengkritisi terkait pembangunan kereta cepat itu. Ia mempertanyakan dampak positif proyek kereta cepat ini.

"Dari sisi keuangan, proyek itu akan jadi beban keuangan berkelanjutan untuk pemerintah. Lalu, dari sisi BUMN juga selalu menolak proyek kereta cepat, sebab akan menambah utang negara," ujar Amin, ditemui saat rapat dengar pendapat di DPR, Selasa (29/11/2022) petang.

Menurutnya ini bisa membuat BUMN bangkrut.

"Secara hitung-hitungan bisnis nggak masuk, biaya operasional selalu berjalan dan tambahh hutang negara," tambahnya.

Diakuinya proyek ini akan terus berjalan sebab perintah langsung dari Presiden Jokowi.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries