Dengan Sistem Digital, UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Tangsel Berhasil Capai Target

Kegiatan Pengujian Kendaraan di UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Tangsel Kegiatan Pengujian Kendaraan di UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Tangsel

detakbanten.com, TANGSEL – Dinas Perhubungan Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) berhasil mencapai target PAD dengan melakukan Uji kendaraan sebanyak 38.000 pada tahun 2022.

Kepala UPTD PKB Tangsel, Heris Cahya Kusuma mengungkapkan dalam satu tahun ini telah melakukan pengujian kendaraan kurang lebih 38.000, dan berhasil mencapai target pemasukan untuk PAD Tangsel.

“Alhamdulillah, dalam setahun ini kurang lebih ada 38.000 kendaraan yang telah kami uji, dan bersyukur sekali target PAD yang ditentukan tercapai sebesar 2.116.000.000,” ungkapnya, Jumat (30/12/2022).

Lanjut, dirinya juga mengatakan tidak mudah mencapai target PAD, namun dengan inovasi yang mempermudah pelayanan, apa yang menjadi target bisa tercapai.

Heris menjelaskan di tahun 2022, UPTD PKB telah mempermudah pelayanan untuk masyarakat dengan menggunakan sistem booking secara online dengan email. Bukan hanya itu, pembayaran pun sudah dilakukan secara digital dengan QRIS ataupun melakukan sistem transfer ke virtual account.

“Kami telah mempermudah pelayanan, dengan menyediakan kanal booking online melalui email. Kami juga telah membuat sistem pembayaran secara online untuk membuat pelayanan lebih transparan,” ujarnya.

“Kita juga sudah buat pelayanan digitalisasi. Jadi hasil output item per item dari alat uji bisa langsung dilihat oleh pengguna layanan,” imbuhnya.

Di tahun 2023, dirinya menjelaskan akan berkonsultasi dan berkoordinasi dengan dinas kominfo dalam pembuatan aplikasi.

Menurutnya, aplikasi booking online dan aplikasi uji emisi sebagai upaya mempermudah masyarakat pengguna layanan.

“Harapan kami dari UPTD PKB Tangsel untuk masyarakat sadar akan pengujian kendaraan, agar bisa mencegah dari kecelakaan lalu lintan. Mari kita ciptakan kondisi lalu lintas yang selamat sehingga tangsel menjadi kota yang zero accident,” pungkasnya.

 

 

Go to top