Korban Penipuan Proyek PL Dewan Asal Kronjo Lapor Polisi

Korban Penipuan Proyek PL Dewan Asal Kronjo Usai Melaporkan Dua Timses DRPD Kabupaten Tangerang Korban Penipuan Proyek PL Dewan Asal Kronjo Usai Melaporkan Dua Timses DRPD Kabupaten Tangerang

Detakbanten.com TANGERANG - Kesal karena dijanjikan proyek PL Dewan, korban asal Desa Kronjo Kecamatan Kronjo Kabupaten Tangerang H Mumu Tohari melaporkan dua tim sukses dewan tersebut ke Kepolisian Resort Kota Tangerang ( Polresta ) Tangerang pada Jum'at 2 Februari 2024, korban mengaku terpaksa melaporkan dua orang  pelaku berinisial ABA tim sukses salah satu anggota DPRD Fraksi PPP, dan MRTB tim Sukses salah satu anggota DPRD Fraksi Gerindra.

" Manusia ada batas kesabaran, dan saya dijanjikan dikasih proyek PL dewan, namun sampai saat ini tidak pernah terbukti, sementara uang saya sudah masuk ke kedua pelaku, dan kalau ditagih janji - janji terus," kata H Mumu Tohari kepada wartawan, Rabu (7/2/2024).

IMG 20240207 WA0003

Dia mengatakan, kejadian penyerahan uangnya pada awal bulan Pebruari 2023, dan saya dijanjikan proyek PL paving blok dan drainase, dan saat itu saya menyerahkan uang senilai 37 juta kepada inisial  ABA dan dirinya dijanjikan oleh pelaku proyek pada triwulan ke satu bulan Maret, namun sampai saat ini, proyek yang dijanjikannya tidak ada, dan satu lagi oknum tim sukses dewan Gerindra berinisial MRTB warga Cibogo Wetan Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang, nilai uang yang sudah saya serahkan senilai Rp 49 juta

" Sudah beberapa kali saya tagih namun tetap janji - janji terus, dan tidak jelas, makanya saya laporkan ke kepolisian," bukti - buktinya sudah saya serahkan semua ke penyidik,"terangnya.

H Mumu Tohari mengapresiasi kinerja Kepolisian Resort Kota Tangerang yang langsung sigap menerima laporannya, dan korban - korban lain selain saya juga masih ada namun belum berani melapor, karena masih nunggu dan terus dijanjikan.

" Korban lain juga masih ada, dan selalu di PHP in,"terangnya.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries