Perenang Putra DKI, Gagarin Pecahkan Rekor Gaya Dada Putra 200 Meter

Perenang Putra DKI, Gagarin Pecahkan Rekor Gaya Dada Putra 200 Meter

Detakbanten.com JAYAPURA - Perenang DKI Jakarta, Gagarin Nathaniel Yus berhasil meraih medali emas dan mencatatkan rekor baru di PON XX Papua untuk renang gaya dada 200 meter putra. Sebelumnya, dia pemegang rekor nasional untuk nomor yang sama dengan catatan waktu 2 menit 15.36 detik.

Di PON Papua, Gagarin berhasil finish dengan catatan waktu 2 menit 17.81 detik, dalam babak final yang yang berlangsung di kolam Aquatik, kawasan Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Minggu (10/10/2021)

Lalu finish kedua oleh perenang Jawa Timur, Andi Muhammad Nurrizka dengan selisih waktu sedetik yakni 2 menit 18.11 detik, dan disusul Pande Made Iron Digjaya yang finish ketiga dengan catatan waktu 2 menit 20.82 detik

Untuk diketahui, rekor PON sebelumnya dipegang oleh Indra Gunawan di PON Riau 2012 silam dengan catatan waktu 2 menit 17.98 detik

Gagarin kepada wartawan mengaku ini tampilan perdananya di ajang PON XX Papua dan tidak menyangka bisa meraih kemenangan, meski dirinya tercatat sebagai pemegang rekor nasional

"Jujur ini bukan nomor saya untuk ditargetkan menang, memang secara rekor nasional milik saya, namun dari data base performa saya sudah tidak seperti dulu. Karena sebenarnya saya lebih ditargetkan untuk meraih emas di nomor 50 dan 100 meter (gaya dada)," ungkap Gagarin yang baru saja merampungkan kuliahnya

Ia menambahkan, akan kembali turun di nomor 100 dan 50 meter gaya dada serta estafet.

Sementara itu final renang gaya dada putri 200 meter, medali emas diraih perenang Jawa Timur, Ressa Kania Dewi dengan catatan waktu 2 menit 33.97 detik sekaligus sebagai rekor baru PON Papua. Lalu perak diraih Anandia Treciel Vanessae Evato dari Riau dengan catatan waktu 2 menit 34.01 detik dan perunggu oleh Eva Lilian Van Leenen dari Bali dengan catatan waktu 2 menit 34.51 detik.

 

 

Go to top

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries